Persiapan Pelita Bandung Raya (PBR) dalam menghadapi kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2014 mengalami perkembangan pesat. Hal tersebut diutarakan Pelatih PBR, Dejan Antonic, sebagai penilaian terhadap penampilan anak asuhnya.
Dejan menuturkan jika The Boys Are Back siap meladeni Persita Tangerang di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (1/2) sore.
“Saya melihat, jika anak-anak sudah mulai menyatu. Mereka lebih teratur dan lebih disiplin. Memang masih jauh dari target kita, tapi tim ini masih muda dan anak-anak akan lebih bagus lagi dari hari ke hari,” terang Dejan.
Kedua tim, sebelumnya sempat saling mengukur kekuatan melalui ajang Inter Island Cup (IIC) 2014. PBR sukses mencatat kemenangan tipis dengan skor 1-0.
Namun bagi Dejan, tidak ingin terlalu terpaku dengan hasil tersebut dalam menerapkan strategi guna menghadang aksi Pendekar Cisadane.
“Kami sudah kenal mereka, dan mereka sudah mengenal kami. Tapi mungkin akan ada sedikit perbedaan, karena sudah lama berlalu dan mulai banyak melakukan perubahan,” kata pelatih asal Serbia tersebut.
“Intinya, kami sudah sangat siap tempur. Di manapun, pertandingan perdana memang paling berat. Tapi kami, sekali lagi sudah siap. Kami akan tampil penuh semangat seperti yang di tampilkan saat melawan Persib Bandung dan Johor (Darul Takzim). Saya selalu mematok target tiga angka untuk setiap pertandingan yang saya mainkan,” tuntasnya.
esa/infoB