Categories: Jawa Barat

Covid-19 Purwakarta, 16 Orang Terkonfirmasi Positif

Purwakarta-Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Purwakarta menyatakan, masih terjadi fluktuatif pada jumlah warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 di wilayah tersebut.

Hari ini, Selasa 1 September 2020, 2 orang terkonfirmasi positif dinyatakan sembuh. Namun 1 orang lainnya dinyatakan terkonfirmasi positif. Kini, jumlah warga terkonfirmasi positif berjumlah 16 orang.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Purwakarta, dr Deni Darmawan, mengatakan, secara kumulatif jumlah warga yang terkonfirmasi positif di wilayah Kabupaten Purwakarta terdapat 150 orang.

“Secara keseluruhan, telah dinyatakan sembuh sebanyak 129 orang. Sebelumnya, kami catat juga ada 5 orang positif telah meninggal dunia, dan hari ini, masih terdapat 16 orang yang berstatus terkonfirmasi positif,” ujar dr Deni, Selasa (1/9/2020).

Kata dr Deni, ke-16 warga terkonfirmasi tersebut, 1 orang di Kecamatan Purwakarta, 1 Sukatani, 3 Plered, 1 Darangdan, 5 Babakan Cikao, 3 Campaka, 1 Bungursari dan 1 orang di Kecamatan Cibatu.

Kata dr Deni, Gugus Tugas juga tak henti-hentinya terus melakukan sosialisasi agar warga mematuhi protokol kesehatan, karena pandemi ini masih belum selesai.

“Data lainnya juga kami sampaikan, untuk warga yang berstatus kontak erat jumlahnya bertambah 39 orang, kini jumlahnya menjadi 109 orang. Dan warga yang berstatus suspek bertambah 2 orang, kini jumlahnya 41 orang dan probable 1 orang,” tuturnya.

Ia juga meminta agar masyarakat tetap waspada dan tetap menjalankan anjuran pemerintah berkaitan dengan protokol kesehatan dalam adaptasi kebiasaan baru dimasa pandemi ini.

Adapun langkah-langkah yang dilakukan Dinkes Purwakarta untuk menghadapi situasi ini, Deni menyebutkan melalui pelacakan yang efektif, pelaksanaan manajemen klinis sesuai Permenkes nomor 413 tahun 2020, dan berkoordinasi dengan tim Covid-19 pusat juga provinsi.

Menutup, dia mengatakan, masyarakat diminta untuk tetap melakukan anjuran pemerintah dan menjalankan protokol kesehatan dalam setiap aktivitas. Pasalnya, diperlukan peran semua pihak untuk secara bersama-sama melakukan upaya pemutusan mata rantai penyebaran Covid-19. (Dodi junaedi)

AddThis Website Tools
infobanua

Recent Posts

Energy Academy Luncurkan Training POPAL: Mewujudkan Pengolahan Air Limbah Berkelanjutan bagi IndustriEnergy Academy Luncurkan Training POPAL: Mewujudkan Pengolahan Air Limbah Berkelanjutan bagi Industri

Energy Academy Luncurkan Training POPAL: Mewujudkan Pengolahan Air Limbah Berkelanjutan bagi Industri

Di tengah meningkatnya aktivitas industri, pengelolaan air limbah menjadi salah satu aspek vital yang harus…

2 jam ago
Pelatihan & Sertifikasi Operator Pedestal Crane: Port Academy dan PT Pusri Wujudkan SDM UnggulPelatihan & Sertifikasi Operator Pedestal Crane: Port Academy dan PT Pusri Wujudkan SDM Unggul

Pelatihan & Sertifikasi Operator Pedestal Crane: Port Academy dan PT Pusri Wujudkan SDM Unggul

Port Academy bekerjasama dengan PT Pupuk Sriwidjaja Palembang (Pusri) menggelar Pelatihan & Sertifikasi Operator Pedestal…

2 jam ago
Arfiana Maulina: Dari ECOSOC Youth Forum 2022 ke APFSD Youth Forum 2025, Melanjutkan Perjalanan Advokasi WateryNation Alira Alura di Kancah GlobalArfiana Maulina: Dari ECOSOC Youth Forum 2022 ke APFSD Youth Forum 2025, Melanjutkan Perjalanan Advokasi WateryNation Alira Alura di Kancah Global

Arfiana Maulina: Dari ECOSOC Youth Forum 2022 ke APFSD Youth Forum 2025, Melanjutkan Perjalanan Advokasi WateryNation Alira Alura di Kancah Global

Arfiana Maulina, aktivis muda Indonesia dan pendiri WateryNation, kembali membawa nama Indonesia ke panggung internasional.…

4 jam ago

Bupati HST Gelar Safari Ramadhan di Masjid Raudhatussalihin

Labuan Amas Utara, infobanua.co.id – Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), Samsul Rizal, bersama Wakil Bupati…

8 jam ago

Pemkab HST Gelar Orientasi Penyusunan RPJMD dan Renstra 2025-2029

Barabai, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) menggelar Orientasi Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka…

8 jam ago

BPIC HSS Gelar Peringatan Nuzulul Qur’an di Islamic Center

Kandangan, infobanua.co.id – Badan Pengelola Islamic Center (BPIC) K.H. Darham Hidayat Kabupaten Hulu Sungai Selatan…

9 jam ago