Pemko Banjarmasin Terima Bantuan Bus Dari Pemerintah Pusat
BANJARMASIN – Provinsi Kalsel sepanjang tahun 2020 mendapatkan bantuan bus dari Pemerintah Pusat melalui Kemerinterian Perhubungan RI. Demikian disampaikan anggota Komisi V DPR RI Daerah Pemilihan Kalimantan Selatan M Rifqinizamy Karsayuda menurutnya, secara keseluruhan provinsi Kalimantan Selatan mendapatkan bantuan hibah bus sekolah sebanyak 11 unit, yang dibagikan ke beberapa daerah di provinsi ini.
“Di tahun 2020 ini Pemerintah Provinsi Kalsel mendapatkan 11 unit bus sekolah bantuan hibah dari Kemenhub RI,” ucap Rifqi, kepada sejumlah wartawan, usai menyerahkan bantuan bus sekolah kepada Pemko Banjarmasin, di Lobby Balaikota Banjarmasin, Selasa (12/1/2021).
Sedangkan, lanjutnya, untuk bantuan serupa di tahun 2021 ini masih pihaknya bicarakan lebih lanjut, kepada Kementerian Perhubungan RI.
“Kami berharap, bantuan bus sekolah ini dapat membantu pemerintah daerah, para pelajar, serta menjadi perbaikan terhadap fasilitas transportasi darat,” ucapnya.
Sedangkan, pada saat penyerahan bus sekolah kepada Pemerintah Kota Banjarmasin, Rifqi mengatakan, diberikannya bantuan bus sekolah kepada Kota Banjarmasin karena kota ini telah berhasil mendapatkan penghargaan Wahana Tata Nugraha dari Kementerian Perhubungan RI.
Sementara itu, Walikota Banjarmasin Ibnu mengucapkan, terimakasih atas bantuan bus sekolah yang telah diberikan kepada Kota Banjarmasin.
“Bantuan bus sekolah ini akan diserahkan ke Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin, untuk dipergunakan lebih lanjut,” ucap Ibnu. (SRI/RDM/RHD)
Sumber: abdipersadafm.co.id