Medan, infobanua.co.id – Sejak berhasil diringkusnya Pelaku Tindak Pidana Penyalahgunaan Narkotika, Jenis Sabu, bernama Samsul Efendi, (33), Tim Unit Reskrim Polsek Pancur Batu Polrestabes Medan, telah mencatat dan sedang memburu Seorang Pria, berinisial US, yang diduga sebagai Pelaku Pemsok Barang Haram tersebut ke Kota Medan, khususnya Wilayah Hukum Polsek Pancur Batu.
Kasat Narkoba Polrestabes Medan, Komisaris Polisi Holoan Siahaan mengatakan, bahwa Polisi sedang memburu Pelaku berinisial US, yang diduga menjadi pemasok Barang Haram tersebut.
“Kami masih lakukan proses pengembangan atas penyidikan kasus ini. Dimana, memang Pelaku yang sudah Kita amankan menjelaskan, bahwa Narkoba, Jenis Sabu tersebut didapatinya dari Seorang Pria berinisial US di Pancur Batu. Saat ini Pelaku Samsul Efendi ditahan di Polsek Pancur Batu, dan Pelaku US, masih kami buru,” ujarnya.
(William/Red)