GAPSI Kota Blitar Absen Dalam Turnamen Pre-dealt Hand BBO
Blitar, Infobanua.co.id – Gabungan Bridge Seluruh Indonesia (GABSI) Kota Blitar, kembali absen atau tidak mengirimkan atletnya untuk mewakili Kota Blitar pada turnamen Pre-dealt Hand BBO cabang olahraga Bridge yang digelar pada Sabtu 27 Pebruari 2021 mendatang.
Ketua Harian Bridge Kota Blitar, Devi Christian, mengatakan bahwa, Kota Blitar tidak mengirimkan atlet untuk mengikuti turnamen Pre-Dealt Hand BBO yang digelar pada Sabtu 27 Februari 2021 nanti.
“Alasan tidak mengirimkan atlet, sebab saat ini para atlet Bridge Kota Blitar sedang off atau menghentikan semua kegiatan seperti latihan, karena masih dalam pandemi covid-19, dan penularannya di Kota Blitar masih tinggi,” kata Ketua Harian Bridge, Kota Blitar, Devi Christian, kepada awak media, Rabu 24-02-2021.
Menurut Devi, bahwa selain itu, alasan lainnya karena salah satu orang tua atlet juga ada yang dinyatakan konfirmasi positif covid-19, sehingga baik dari pelatih dan atlet belum memulai latihan lagi.
“Kami khawatir, apabila memaksakan untuk mengirimkan atlet, maka para atlet tidak akan maksimal untuk melawan atlet dari daerah lain yang memiliki kualitas lebih baik,” jlentrehnya.
Selanjutnya Devi menerangkan bahwa pihaknya berencana para atlet akan mulai mengadakan kegiatan atau latihan pada bulan Maret 2021 nanti.
“Kami berharap agar pandemi covid-19 bisa segera berakhir di Bumi Nusantara,” pungkasnya. (Eko.B)