Categories: Barito Kuala

Pemkab Batola Upaya Perbaikan Jalan di Desa Gampa Asahi Secepatnya

MARABAHAN – Pemkab Batola menggelar rapat koordinasi guna membahas dan mencarki solusi terbaik atas kerusakan ruas jalan nasional yang melintasi Desa Gampa Asahi, Kecamatan Rantau Badauh, Kabupaten Baritokuala, Kalsel semakin parah.

Pemkab Batola memikirkan Langkah cepat dan tepat soal adanya kerusakan jalan nasional agar tak mengganggu akses arus lalu lintas dan tidak menghambat aktivitas warga sekitar,” kata H Abdul Manaf, Pj Sekda Pemkab Batola, Senin (15/3/2021).

Kata Nanaf, pertemuan dengan instansi terkait untuk membahas penanganan jalan yang rusak di Desa Sungai Gampa Asahi. “Tujuan dari pertemuan ini yakni mendorong harus ada pembatasan tonase mobil yang lewat, diberlakukan jam lewat malam saja, dan proyek harus cepat lelangnya,” katanya.

Manaf menyayangkan, jalan alternatif menuju kawasan Banua Anam ini awalnya prioritas untuk angkutan sembako, BBM dan gas LPG, namun kenyataannya malah banyak dilewati angkutan semen, dari roda enam hingga roda 22.

Hal inilah yang membuat banyak kerusakan, sedangkan ketahanan jalan tidak sesuai dengan standar jalan nasional. Adapun mengenai pengendara mobil pribadi, tidak ada larangan, tetap diperkenankan melintas seperti biasanya.

Untuk rapat pertemuan ini, telah disampaikan sejumlah undangan, kepada Balai Pengelolaan Angkutan Darat Kalsel, Dinas Perhubungan Kalsel, PUPR Provinsi Kalsel, Direktur Satlantas Provinsi Kalsel, Kapolres Batola, Dandim 1005 Marabahan, Dinas PUPR Batola, Dinas PUPR Batola dan Kepala Satker PJN II.

Mengenai penanganan sementara saat ini Pemkab Batola mengupayakan menutup lubang-lubang jalan dengan hamparan kayu galam dan batu. Sebagai upaya tanggap darurat. Rel/bp

 

 

admin

Recent Posts

Rayakan Hari Jadi ke 1 Galuh Autosport Borneo Gelar Khitan Gratis dan Donasi Pembangunan Mesjid

BANJARBARU – Menyambut setahun berdirinya klub penggemar olahraga motor Galuh Autosport Borneo ke 1, digelar…

1 jam ago

Lomba Memancing Bagian dari Rangkaian Perayaan Hari Jadi Kapuas

KUALA KAPUAS-Hari Jadi Kota Kuala Kapuas ke 218 bersamaan dengan Hari Ulang Tahun ke 73…

2 jam ago

Pragmatisme dalam Politik

oleh: Pribakti B *) Pragmatisme pada dasarnya berlawanan dengan konsep idealisme. Kalau idealisme dilandasi oleh…

2 jam ago

Halal Bihalal Pemkab Batola, Pj Bupati: Saatnya Saling Memaafkan dan Melayani Masyarakat Lebih Baik

Marabahan, infobanua.co.id — Usai libur dan cuti Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Pemerintah Kabupaten…

3 jam ago

Trafik Internet Naik 12.87 Persen, Telkomsel Sukses Kawal Aktivitas Digital Pelanggan Selama Momen Ramadan dan Idulfitri 1445 H

Trafik akses internet Telkomsel selama momen Ramadan dan Idulfitri 1445 H (RAFI 2024) meningkat 12.87…

18 jam ago

Diduga Pungli dan Diduga Pengangkatan Kepsek Belum Bersyarat

SAMARINDA, infobanua.co.id - Munculnya dugaan iuran SD Negeri 006 Harapan Baru Loa Janan Ilir Kota…

22 jam ago