Categories: BANJARMASIN

Cari Berkah Sejumlah Wartawan Balai Kota Bagikan Sembako Ke Beberapa Panti Asuhan

BANJARMASIN, infobanua.co.id – Sejumlah wartawan yang tergabung dalam press room Balai Kota Banjarmasin membagikan paket sembako di beberapa Panti Asuhan yang ada di Banjarmasin.

Diketahui, sedikitnya ada 4 lokasi yang menjadi sasaran dalam membagikan paket sembako serta uang tunai, yakni diantaranya Panti Asuhan Yatim Muhammadiyah Cabang 3 Banjarmasin, Yayasan Pendidikan dan Sosial LKSA Sultan Suriansyah, Panti Asuhan Harapan Ibu dan Panti Asuhan Putri Siti Armah.

Hamdani koordinator lapangan mengungkapkan, pemberian sembako tersebut dilakukan guna membantu meringankan beban warga panti asuhan. Mengingat dampak Covid-19 juga turut dirasakan semua pihak, termasuk warga Panti Asuhan.

“Hari ini kita wartawan lingkup presroom balai kota, berbagi ke sesama berupa sembako. Ya tujuan kita paling tidak meringankan sedikit beban saudara kita, apalagi saat pandemi ini kan banyak yang terdampak seperti warga panti,” ucap Hamdani, Jumat, (07/05).

Pihaknya juga akan melaksanakan pembagian takjil dikawasan sekitar siring Bekantan Banjarmasin, dan dilanjutkan berbuka puasa bersama rekan media yang terkumpul di press room Balai Bota.

“Besok juga kita akan melaksanakan kegiatan bagi takjil ke pengguna jalan dan setelahnya akan berbuka puasa bersama wartawan balai kota Banjarmasin,” imbuhnya.

Tentunya dalam hal ini pihaknya turut mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada pihak yang telah ikut berpartisipasi dalam menyukseskan kegiatan aksi sosial ini serta para donatur yang juga mau menyumbangkan sedikit rejekinya untuk membantu sesama dalam momen Ramadhan ini.

“Kepada seluruh Donatur, ASN serta SKPD dan Instansi yang tidak bisa semua disebutkan kami ucapkan terima kasih banyak atas seluruh bantuannya. Mudahan berkah dan bermanfaat di bulan yang suci ini,” Pungkasnya

febri

admin

Recent Posts

Nanang Rifky dan Galuh Anisa Raih Gelar Juara Pemilihan Nanang Galuh Banjar 2024

Martapura, infobaua.co.id – Sorak-sorai penonton memecah keheningan ketika Nanang Rifky dan Galuh Anisa dinobatkan sebagai…

6 jam ago

Revolusi Industri Hulu Migas Indonesia, Indosat Business Kenalkan Solusi Teknologi Berbasis Kecerdasan Buatan

Jakarta, infobanua.co.id – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui Indosat Business, bersama dengan anak perusahaannya,…

6 jam ago

Bupati Kotim Kukuhkan 162 Kades Dari 186 Desa

Sampit, infobanua.co.id – Pengukuhan 162 kepala desa oleh Bupati Kotim, Halikinnor yang dilaksanakan di halaman…

7 jam ago

Proyek Normalisasi Saluran yang Kerjakan CV Niscala Askara Jaya Mendapatkan Apresiasi dari Masyarakat

Karawang, infobanua.co.id - Hasil Pekerjaan proyek normalisasi saluran tersier yang dikerjakan pihak CV Niscala Askara…

7 jam ago

Dimana Kebesaran Manusia

oleh: Pribakti B *) Sesungguhnya masyarakat dunia pernah dihentakkan kesadarannya ketika Nagasaki dan Hiroshima dibom…

7 jam ago

Bank Kalsel Dukung Pelestarian Lingkungan dengan Penanaman 8.000 Bibit Mangrove

Banjarmasin, infobanua.co.id – Bank Kalsel menunjukkan komitmen kuat dalam mendukung pelestarian lingkungan hidup melalui kegiatan…

18 jam ago