infobanua.co.id
Beranda BANJARMASIN Pemerintah Pemkot Banjarmasin Apresiasi Siswa Berprestasi Di Bidang Sastra Dan Budaya

Pemerintah Pemkot Banjarmasin Apresiasi Siswa Berprestasi Di Bidang Sastra Dan Budaya

BANJARMASIN, infobanua.co.id – Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin turut mengapresiasi tiga pelajar berprestasi dalam bidang sastra.

Tiga pelajar tersebut, diantaranya Nida Ul Husna SMA Negeri 7 Banjarmasin, Radhika Anshari SMP Almazaya Islamic School dan Keyra Ameera Shafa SDN Sungai Miai 10.

“Mereka ini merupakan anak muda terbaik kita di masa pandemi. Untuk mereka tidak menghalangi meraih prestasi yang sangat membanggakan ” ucap Pelaksana Harian (Plh) Sekretariat Daerah (Sekda) Kota Banjarmasin, Mukhyar, Jumat (7/5).

Radhika Anshari yang merupakan siswa dari Sekolah Almazaya School Banjarmasin, mengaku sangat senang dan bersyukur bisa menyabet Juara I bercerita di tingkat SMP se-Kota Banjarmasin.

“Ada persiapan dan giat latihan sebelum mengikuti perlombaan. Alhamdulillah saya kembali menang, kali ini juara I di tingkat kota,” ungkapnya.

Adapun Keyra Ameera Shafa siswa kelas 4 di SD 10 Sungai Miai, berhasil juara I di tingkat SD se-Kota Banjarmasin dan rencanannya akan dijadwalkan kembali untuk mengikuti ajang kompetisi ditingkat nasional.

“Untuk persiapan di tingkat nasional nanti saya rencananya akan membawakan cerita rakyat Legenda Gunung Batu Bangkai yang berasal dari Hulu Sungai,” bebernya.

Sementara itu, Saifullah, Guru SDN Sungai Miai 10 ini menyampaikan bahwa ia akan berusaha maksimal dengan mengevaluasi beberapa kekurangan saat proses kejuaraan di tingkat Kota Banjarmasin dan tingkat Provinsi untuk lanjut di tingkat nasional.

“Dari beberapa tahapan tingkat tersebut, banyak masukan dari dewan juri dan dewan pembina di tingkat Kota dan Provinsi akan, dari itu akan kita selaraskan lagi dan kita maksimalkan lagi,” pungkasnya.

febri

Bagikan:

Iklan