Pemkab Banjar Sosialisasikan Penerimaan Siswa Baru Lewat Whatsapp
MARTAPURA – Pemerintah Kabupaten Banjar sudah membuka calon penerimaan peserta didik baru (PPDB) untuk Sekolah Menengah Pertama (SMP) tahun 2021.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar, Liana Penny mengatakan jadwal penerimaan peserta didik baru tahun pelajaran 20201-2022 sudah disosialisasikan melalui media sosial masing-masing sekolah.
Di Kabupaten Banjar, sebutnya 73 SMP yang membuka penerimaan peserta didik baru (PPDB) pengumuman hasilnya pada 22 Mei 2021 ini. Khusus jalur prestasi dan perpindahan orangtua atau wali diumumkan pada 22 Mei ini dan 28 Mei ini khusus jalur zonasi dan afirmasi.
Liana Penny mengatakan acuan PPDB tahun ini adalah Permendikbud Nomor 1 Tahun 2021 tentang PPDB.
Terkait PPDB ditengah pandemi wabah virus corona atau Covid-19, Liana Penny mengatakan dalam pelaksanaannya dihimbau setiap satuan pendidikan tetap melaksanakan protokol kesehatan, menghindari kerumunan saat ke daftarkan dan mengutamakan PPDB melalui daring. “Semua sekolah PPDB menyeruak nomor whatsapp pendaftaran,” katanya. rel/BP