Asal Tak Rusak Lingkungan, Pemprov Jabar Tak Permasalahkan Proyek Geothermal
Cianjur, infobanua.co.id – Kabar rencana proyek pembangunan energi panas bumi atau energi geothermal di kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP) masih menjadi perbincangan hangat.
Pembangunan energi geothermal dengan mengebor gunung gede bertujuan untuk mengeksploitasi (Digunakan : red) sumberdaya yang ada di dalam bumi untuk di manfaatkan menjadi berbagai kebutuhan manusia.
Proyek yang saat ini masih belum dipastikan ini juga ditanggapi oleh Wakil Gubernur Jawa Barat UU Ruzhanul Ulum di sela-sela kunjungan kerjanya ke Kabupaten Cianjur.
Uu menyampaikan, sudah sepatutnya sumberdaya alam dapat di eksploitasi untuk hajat kepentingan manusia.
“Jadi sumber daya alam yang ada di jawa barat mari kita manfaatkan untuk kesejahteraan masyarakat,”katanya.
Namun Uu berpesan, sumber dapat eksploitasi selama tidak menganggu lingkungan dan kehidupan masyarakat.
“Selama untuk kesejahteraan masyarakat dengan syarat tidak menganggu lingkungan dan masyarakat, itu sah-sah saja,”ungkapnya.
Uu mencontohkan, semua sumberdaya yang digunakan masyarakat berasal dari perut bumi.
“Toh semua cadangan gas yang ada di perut bumi ini di manfaatkan, elpiji aja kan ini dari gas alam, Bbm dan lainnya sepanjang tidak membahayakan termasuk geothermal ini,”paparnya.
Uu menuturkan, Pemerintah Provinsi Jawa Barat tengah mengembangkan segala kekayaan alam untuk dimanfaatkan masyarakat.
“Sekarang saya ditugaskan gubernur (Ridwan Kamil:red) ke jabar selatan, di situ akan memanfaatkan potensi-potensi sumberdaya alam antara lain listrik dari angin, kemudian pariwisata, kelautan dan termasuk Desa wisata,”ujarnya.
Disinggung mengenai kemungkinan proyek geothermal gunung gede menjadi salah satu sumberdaya alam yang akan di eksploitasi Pemprov Jabar, Uu berujar hal tersebut hanya sebatas rencana dan belum menjadi keputusan final.
“Ini kan masih penjajakan, sedang eksplorasi, untuk eksploitasi masih jauh,”pungkasnya.
(Abi/B.Muslim).