infobanua.co.id
Beranda Blitar Uji Coba New Normal, MBK Kota Blitar, Pengunjung Mulai Berdatangan

Uji Coba New Normal, MBK Kota Blitar, Pengunjung Mulai Berdatangan

Blitar, infobanua.co.id –  Sudah hampir sebulan uji coba new normal, diberlakukan di Kota Blitar. Sehingga membuat pengunjung kawasan wisata Makam Bung Karno (MBK) di Kelurahan Bendogerit, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar berdatangan.

Sehari sudah mencapai 500 orang, untuk mengantisipasi penularan Corona Virus Disease-2019 (covid-19), petugas memperketat pengawasan protokol kesehatan (protkes).

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Blitar, melalui Kabid Pengelola Kawasan Wisata Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Blitar, Heru Santoso, mengatakan, sejak Kota Blitar menerapkan percontohan uji coba new normal. Pengunjung kawasan wisata Makam Bung Karno mulai berdatangan.

Setiap harinya, pengunjung selalu bertambah. Diawal uji coba new normal, pengunjung hanya sekitar 200 hingga 250 orang.

Namun setiap hari terus bertambah, saat ini perhari sudah mencapai 400 hingga 500 orang pengunjung.

“Saat ini rata-rata pengunjung mencapai 500 orang perhari. Padahal pekan sembelumnya rata-rata masih 400 orang pengunjung,” kata Kabid Pengelola Kawasan Wisata Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Blitar, Heru Santoso, kepada awak media, Sabtu 16-10-2021.

Menurut Heru, meski ada peningkatan jumlah pengunjung, di wisata Makam Bung Karno masih belum normal.

Karena kondisi normal sebelum pandemi covid-19, jumlah pengunjung di kawasan wisata Makam Bung Karno rata-rata mencapai 1.500 orang per-hari.

“Saat ini masih belum normal, meski sudah ada peningkatan jumlah pengunjung,” jlentrehnya.

Lebih dalam Heru menuturkan, dengan peningkatan jumlah pengunjung, pengelola wisata juga semakin memperketat pengawasan penerapan protokol kesehatan di kawasan Makam Bung Karno.

Pengelola sudah membentuk Satuan Pelaksana (Satlak) untuk pengawasan protokol kesehatan (protkes) di kawasan Makam Bung Karno.

“Untuk memperketat protkes, kami bentuk lima Satlak, tiap satlak keliling kawasan yang berbeda,” terangnya.

Selanjutnya Heru menjelaskan, kawasan wisata Makam Bung Karno, menjadi pilot project kawasan disiplin protokol kesehatan selama uji coba new normal PPKM Level 1.

Hal ini harus dijaga, jangan sampai dengan uji coba new normal justru membuat adanya kluster akibat kelalaian protokol kesehatan.

“Kami juga telah menyediakan aplikasi peduliLindungi. Pengunjung dibawah usia 12 tahun juga boleh masuk dengan catatan didampingi oleh seorang yang sudah vaksin. Jika belum vaksin, maka harus menunjukan swap antigen dengan hasil negatif,” pungkasnya. (Eko.B). 

Bagikan:

Iklan