Categories: BANJARMASIN

Dharma Wanita Kalsel Gelar Pelatihan Pelaporan Berbasis Digital

Banjarbaru, infobanua.co.id – Dharma Wanita Persatuan (DWP)  Provinsi Kalimantan Selatan, menyelenggarakan Pelatihan E-Reporting Laporan Pelaksana Program Kerja di Ruang H Maksid, Setdaprov Kalsel, Banjarbaru, Kamis (4/11/21).

Ketua DWP Kalsel Aminatus Alifah Roy Rizali Anwar menyebutkan, kegiatan ini diikuti oleh 41 peserta dari unsur pelaksana lingkup SKPD Pemprov Kalsel dan instansi vertikal.

Aminatus Alifah dalam sambutannya menjelaskan, e-reporting bertujuan sebagai bentuk tertib laporan program kerja Dharma Wanita.

E-reporting merupakan pelaporan berbasis digital. Metode pelaporan ini mulai diaplikasikan oleh Dharma Wanita Pusat sejak beberapa tahun terakhir dan terus disosialisasikan DWP di tingkat daerah kepada unsur pelaksananya.

“Semua yang telah diinput akan ditampilkan di sistem e-reporting kami, kemudian akan kami teruskan ke sistem e-reporting Dharma Wanita Persatuan Pusat,” ujar Ketua DWP Kalsel.

Sekretaris DWP Kalsel Rusnawati Hermansyah hadir sebagai narasumber.

Ia mengatakan, e-reporting akan mempersingkat waktu pengiriman laporan pelaksana program kerja.

Pelaporan akan diteruskan secara berjenjang, mulai dari kabupaten kota, provinsi, hingga pusat.

Seluruh data akan terkoneksi dan menjadi bahan evaluasi.

“Di DWP Pusat akan terlihat aktivitas pengiriman data dari unsur pelaksana, untuk menjadi bahan evaluasi dan perencanaan kerja tahun berikutnya,” papar Rusnawati melalui presentasinya.

Dilaporkan, peringkat DWP Kalsel dalam hal e-reporting LPPK saat ini berada di bawah lima besar.

Dengan penginputan yang semakin baik, Rusnawati berharap peringkat DWP Kalsel bisa meningkat.

“Istilahnya, inilah kiprah kita di Kalsel, bahwa DWP Kalsel punya semangat untuk terus bergerak, baik di bidang pendidikan, ekonomi, dan sebagainya,” ujarnya.

Usai mendapatkan arahan teknis, peserta langsung praktik dengan bimbingan dari narasumber berikutnya.

Kegiatan ditutup dengan penyerahan doorprize bagi peserta yang berhasil menjawab pertanyaan panita. (*)

AddThis Website Tools
admin

Recent Posts

Lewat Tarawih Keliling, Kapolsek Plered Sampaikan Imbauan Kantibmas dan Hotline 110Lewat Tarawih Keliling, Kapolsek Plered Sampaikan Imbauan Kantibmas dan Hotline 110

Lewat Tarawih Keliling, Kapolsek Plered Sampaikan Imbauan Kantibmas dan Hotline 110

PURWAKARTA, infobanua.co.id - Selama bulan suci bulan Ramadhan 1446 H, Kepolisian Sektor (Polsek) Plered, Polres…

30 detik ago
Energy Academy Luncurkan Training POPAL: Mewujudkan Pengolahan Air Limbah Berkelanjutan bagi IndustriEnergy Academy Luncurkan Training POPAL: Mewujudkan Pengolahan Air Limbah Berkelanjutan bagi Industri

Energy Academy Luncurkan Training POPAL: Mewujudkan Pengolahan Air Limbah Berkelanjutan bagi Industri

Di tengah meningkatnya aktivitas industri, pengelolaan air limbah menjadi salah satu aspek vital yang harus…

2 jam ago
Pelatihan & Sertifikasi Operator Pedestal Crane: Port Academy dan PT Pusri Wujudkan SDM UnggulPelatihan & Sertifikasi Operator Pedestal Crane: Port Academy dan PT Pusri Wujudkan SDM Unggul

Pelatihan & Sertifikasi Operator Pedestal Crane: Port Academy dan PT Pusri Wujudkan SDM Unggul

Port Academy bekerjasama dengan PT Pupuk Sriwidjaja Palembang (Pusri) menggelar Pelatihan & Sertifikasi Operator Pedestal…

2 jam ago

Arfiana Maulina: Dari ECOSOC Youth Forum 2022 ke APFSD Youth Forum 2025, Melanjutkan Perjalanan Advokasi WateryNation Alira Alura di Kancah Global

Arfiana Maulina, aktivis muda Indonesia dan pendiri WateryNation, kembali membawa nama Indonesia ke panggung internasional.…

4 jam ago

Bupati HST Gelar Safari Ramadhan di Masjid Raudhatussalihin

Labuan Amas Utara, infobanua.co.id – Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), Samsul Rizal, bersama Wakil Bupati…

9 jam ago

Pemkab HST Gelar Orientasi Penyusunan RPJMD dan Renstra 2025-2029

Barabai, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) menggelar Orientasi Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka…

9 jam ago