Categories: TANAH BUMBU

Program PUPR.Ekspose Dokumen Cetak Blue Menuju Pembangunan Perkotaan Batulicin

BATULICIN – Ekspose paparan akhir Penyusunan cetak biru (blue print) pembangunan perkotaan Batulicin resmi digelar.

Inisiasi Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) itu dibuka Plt Kepala DPUPR Tanbu, Subhansyah,
, Senin (06/12/2021).

Pada dokumen blue print pembangunan perkotaan Batulicin tersebut dibagi menjadi 4 (empat) bagian.

Bagian pertama isinya cetak biru infrastruktur dasar perkotaan Batulicin berupa mosaik dan pendetailan jaringan jalan, ITC, energi, sumber daya air, air bersih, air limbah, persampahan, dan drainase, beserta dengan estimasi biaya pembangunan dan strategi pembiayaannya.

Bagian kedua, isinya rencana pelestarian aset biodiversitas dan lingkungan hidup dengan strategi pengelolaan yang sinergis dengan pembangunan ekonomi perkotaan.

Bagian ketiga, panduan rancang kawasan prioritas. Rencana pendetailan pusat kawasan perkotaan dituangkan dalam cetak biru kawasan pusat perkotaan, beserta panduan rancang kawasan.

Dan bagian keempat, rencana investasi dan pembiayaan. Rencana pendetailan pengembangan sub pusat kawasan perkotaan yang dituangkan dalam dokumen rencana bisnis pengembangan.

“Alhamdulillah penyusunan cetak biru pembangunan perkotaan Batulicin sudah memasuki tahap akhir,” sebut Subhansyah.

Dikatakannya, dalam dokumen cetak biru tersebut selain infrastruktur yang sudah ada, juga berisi infrastruktur yang butuhkan dimasa yang akan datang.

“Dokumen cetak biru ini akan menjadi panduan untuk perencanaan pembangunan kedepanya,” ujarnya.

Harapannya dengan tersusunnya dokumen cetak biru pembangunan perkotaan maka perencanaan pembangunan dapat dilaksanakan mulai tahun depan.

Ekspose paparan akhir tersebut dihadiri Kepala SKPD, Camat, dan Lurah.

Sedangkan laporan akhir penyusunan cetak biru pembangunan perkotaan Batulicin disampaikan oleh Konsultan Perencana Blueprint Kawasan Perkotaaan Simpang Empat – Batulicin. (red )

admin

Recent Posts

Pelajar dari SMAN 5 Banjarmasin Tampil Memukau di Final Inspiration Day Telkomsel Jaga Cita, Ini Dia Pemenangnya

Banjarmasin, 23 Desember 2024 – Setelah melalui beberapa tahap seleksi, akhirnya final Inspiration Day  Telkomsel…

6 jam ago

Pitching Day FST UIN Syarif Hidayatullah Jakarta: Menggali Inovasi Sosial Berbasis Riset

Jakarta – Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta menggelar acara "Expose Produk Inovasi Unggulan FST…

8 jam ago

Kolaborasi Strategis VRITIMES dan Vritta.id untuk Mendukung Industri Media Indonesia

Jakarta, 23-Des-2024 – VRITIMES, platform distribusi siaran pers terpercaya di Asia Tenggara, dengan bangga mengumumkan…

8 jam ago

BrainBoost Money Magnet: Audio Inovatif untuk Mengubah Pola Pikir dan Menarik Rezeki

Jakarta, 19 Desember 2024 – Mengubah pola pikir dan kebiasaan terhadap uang sering kali menjadi…

9 jam ago

Apparel yang Nyaman untuk Olahraga: Pilihan Terbaik dari Bodypack

Olahraga adalah bagian penting dari gaya hidup sehat, dan kenyamanan saat berolahraga sangat mempengaruhi performa…

10 jam ago

VRITIMES dan Inisumedang.com Jalin Kerja Sama Strategis untuk Tingkatkan Konten Digital Lokal

Jakarta, 01 Januari 2025 – VRITIMES, platform media berbasis digital yang terus berkembang, secara resmi…

10 jam ago