infobanua.co.id
Beranda BANJAR Seleksi Pegawai Pemerintah Pemkab Banjar Diikuti 1.068 Orang

Seleksi Pegawai Pemerintah Pemkab Banjar Diikuti 1.068 Orang

MARTAPURA – Ratusan guru di Kabupaten Banjar mengikuti ujian seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Aula SMA Negeri 1 Martapura, Kamis (9/12/2021).

Kepala SMAN 1 Martapura, Eko Sunyoto, mengatakan, Tes PPPK Tenaga Pendidik ini diikuti 470 orang yang dibagi dalam empat hari.

Linda adalah guru SDN Mekar di Desa Mekar, Martapura, Kabupaten Banjar, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), juga mengikuti seleksi tersebut.

Ikut seleksi tahap kedua karena pada tes rekrutmen PPPK sempat bersaing dengan lima orang.

Kemudian, dia kembali dipanggil ikut seleksi tahap kedua dan berharap berhasil karena punya pengalaman tes sebelumya.

Sudah dua kali ikut seleksi CPNS dan dua kali seleksi PPPK dengan yang hari ini. Dirinya memohon doa restu, orangtua, suami dan mertua agar lolos dalam seleksi tahap kedua ini.

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar, Liana Penny, mengaku seleksi itu diikuti 1.068 orang peserta. Tempat seleksi PPPK dilaksanakan di SMAN 1 Martapura dan SMKN 1 Martapura selama empat hari.

Bagikan:

Iklan