infobanua.co.id
Beranda HULU SUNGAI UTARA Kementerian Agama HSU Gelar Syukuran HAB ke-76

Kementerian Agama HSU Gelar Syukuran HAB ke-76

Amuntai, infobanua.co.id  – Pelaksana Tugas (Plt). Bupati Hulu Sungai Utara (HSU) H. Husairi Abdi,Lc menghadiri Shalat Hajat Dalam Rangka Syukuran Hari Amal Bakti (HAB) ke – 76 Kantor Kementerian Agama Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU).kegiatan dilaksanakan di Aula Kankemenag HSU pada Kamis (30/12/2021).

 

Dalam Rangkaian Kegiatan diawali dengan Shalat Zhuhur Berjamaah, kemudian shalat hajat yang diimami KH. Saberan Effendi, dilanjutkan dengan Pembacaan Surah Yasin dan Shalawat kamilah.

 

Pada kegiatan tersebut juga diikuti Para Alim Ulama, Para ASN Lingkup KanKemenag HSU, dan Pensiunan.

 

Pelaksana Tugas (Plt). Bupati Hulu Sungai Utara (HSU) H. Husairi Abdi,Lc pada kesempatan tersebut mengatakan, Dirinya menghimbau kepada para Penyuluh Agama di Kantor Kementerian Agama kabupaten HSU, Agar terus Mensiarkan ke masyarakat tentang Kehidupan yang Rukun antar Umat Beragama.

 

Selain itu ia mengingatkan, selaku pimpinan daerah dan menghimbau kepada masyarakat agar selalu menjaga kondisi keberagamaan yang kondusif seperti sekarang ini.

 

“jagalah kondisi seperti ini jangan sampai ada paham – paham yang lain yang ekstrim masuk ketempat kita yang menyalahi aturan aturan agama.”

 

Lanjut dirinya mengatakan, dengan adanya partisipasi Semua pihak tentunya para Penyuluh Agama, MUI berperan aktif memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait dengan masuknya Paham – paham yang ekstrim.

 

“Disitulah partisipasi bapa dan ibu sekalian apalagi dengan penyuluh agama yang ada di Kantor Kementerian ini agar selalu memberikan pengertian kepada masyarakat kita.”

 

Selain itu Husairi Mengharapkan, agar kedepannya Kankemenag HSU Pada Kegiatan Syukuran Hari Amal Bakti ke 76 ini dapat melaksanakan tugas dan fungsinya sebagai mana mestinya.

 

“mudah – mudahan ini akan lebih Mantap lagi kedepannya dan tetap melakukan tugas sebagaimana mestinya  dan kami pun juga menghimbau kepada pegawai yang ada di Pemda laksanakan tugas sesuai dengan tugas dan fungsinya yang penting tujuan sasaran itu tercapai.”

 

Selain itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten HSU H.Ahmad Rusyadi Menjelaskan, Pada Syukuran HAB ke – 76 Kementerian Agama tahun ini akan terus melakukan pelayanan yang terbaik bagi umat.

 

“Dalam rangka kami melayani umat memberikan pelayanan terbaik maka tahun 2020 sampai 2024 ada program strategis dalam rencana strategis memberikan pelayanan kepada umat kementerian agama.”

 

ia menambahkan, salah satunya program Yang pertama adalah kaitannya dengan moderasi beragama tahun 2022 dan kemarin dilakukan launching moderasi beragama tentang tahun kerukunan atau tahun moderasi.

 

“dengan kita berdoa mudah – mudahan khususnya di Indonesia dengan hidup berdampingan bersama dengan keberagaman agama yang di akui oleh negara kita dapat berdampingan dan hidup rukun dan damai dibawah negara kesatuan republik Indonesia.”

 

Lebih Lanjut dirinya mengatakan, bahwa Yang kedua ialah transformasi digital yang dimana itu juga merupakan rencana strategis kementerian agama dalam hal pelayanan yang diberikan khususnya di kementerian agama.

 

“Memang ada layanan – layanan pendidikan di madrasah maupun di pondok pesantren, tetapi Selama ini kita terkendala dalam memberikan layanan di madrasah maupun di  pondok pesantren, salah satunya proses pembelajaran karena kita masih dalam suasana pandemi Covid 19.”

 

Selain itu ia mengharapkan, agar Covid-19 yang hampir 2 tahun ini terjadi dapat segera berakhir dan kegiatan pembelajaran di madrasah ataupun di pondok pesantren dapat berjalan seperti biasanya.

 

“mudah mudahan  2 hari lagi bersama dengan pemerintah daerah, dinas kesehatan, kepolisian dan juga kodim bersama sama menggaspol program vaksinasi ini, mudah – mudahan tanggal 31 Desember tercapai progres 70 persen.”

Fai/IB

Bagikan:

Iklan