Amuntai, infobanua.co.id – Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Anak Provinsi Kalimantan Selatan bersama dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Anak Kabupaten Hulu Sungai Utara gelar Bimbingam Teknis Forum Anak Sebagai 2P dalam mencegah Perkawinan Anak dan Kekerasan Seksual/Verbal. Rabu (11/05/2022)
Bertempat di Aula DPPA Kab. HSU, kegiatan bimtek dihadiri Kepala DPPA Prov. Kalsel Adi Santoso, Kepala DPPA HSU Hj. Gusti Iskandariah, Serta sebanyak kurang lebih 40 orang forum anak tingkat Kab. HSU.
Dalam sambutannya Kepala DPPA HSU Hj. Gusti Iskandariah mengatakan bahwa dibentuknya forum anak baik ditingkat Kabupaten, Kecamatan dan Desa yaitu guna untuk pemenuhan kebutuhan hak-hak anak.
“Hingga saat ini jumlah forum anak yang dibentuk DPPA HSU jumlahnya sudah lumayan banyak, dengan keterbatasan SDM dan juga anggaran sehingga saat ini masih diperlukan pembiyaan yang banyak untuk pengutan perlindungan forum anak”. Ucapnya
Dengan jumlah forum anak yang banyak ini Gusti mengharapkan informasi yang didapatkan dari masyarakat khususnya anak yang ada dikabupaten HSU bagaimana mereka melindungi diri sendiri tidak tergantung perlindungannya kepada orang tua akan tetapi anak sendiri bisa melindungi dirinya sendiri sebagai peran Pelopor dan Pelapor.
Untuk itu pada kegiatan Bimbingan Teknis ini gusti mengharapkan kepada forum anak yang berhadir mengikuti materi dengan sungguh-sungguh sehingga nantinya bisa memberikan informasi kepada forum anak lainnya ditingkat kecataman dan desa.
Kegiatan dibuka langsung oleh Kepala DPPA Provinsi Kalsel Adi Santoso, ia mengharapkan dengan dibentuknya forum anak di Kabupaten HSU ini dapat memantapkan peran mereka baik sebagai pelopor maupun sebagai pelapor terkait dengan pemenuhan hak-hak anak dalam upaya perlindungan anak dikabupaten HSU.
“Dengan adanya forum anak ini maka kita mendekatkan jaringan informasi komunikasi kepada anak-anak dikabupaten HSU, sehingga kasus-kasus kekerasan seksual terhadap anak sedini mungkin bisa kita ketahui”. Ucapnya Adi Santoso.
Fai/IB
Kotabaru, infobanua.co.id – Warga Desa Sungai Limau, Kecamatan Pulau Laut Timur, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan,…
Dalam dunia kesehatan, keberadaan rumah sakit yang berkualitas adalah aset penting bagi masyarakat. Salah satu…
Kalimantan, 10 Desember 2024 – Melanjutkan komitmen Telkomsel mendukung dunia pendidikan melalui Corporate Social Responsibility…
Tapin, infobanua.co.id – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Tapin, bersama Pengurus dan Anggota…
Banjarbaru, infobanua.co.id – Ketua DPRD Kota Banjarbaru, Gusti Rizky Sukma Iskandar Putera, SE, hadir dalam…
Banjarbaru, infobanua.co.id – Pemerintah Kota Banjarbaru terus mengupayakan peningkatan kesadaran masyarakat dalam berpartisipasi pada pembangunan…