Categories: TANAH BUMBU

Melalui Sekda Bupati Sampaikan Rancangan APBD Perubahan Tahun 2022

BATULICIN, infobanua.co.id – Bupati Tanah Bumbu H.M Zairullah Azhar diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) H. Ambo Sakka menyampaikan rancangan anggaran pendapatan dan belanja daerah (RAPBD) Perubahan tahun anggaran 2022.

Hal ini disampaikan saat Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) di Ruang Sidang DPRD di Batulicin, Senin (25/07/2022).

“Perubahan ini dalam rangka penguatan terhadap kebijakan-kebijakan anggaran,” kata Ambo Sakka.

Mantan Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah tersebut berharap RAPBD Perubahan yang disampaikan dibahas secara bersama dan menjadi peraturan daerah (Perda) sehingga membawa manfaat yang besar bagi pelaksanaan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat di Tanah Bumbu.

“Semoga melalui RAPBD Perubahan ini semakin meningkatkan kualitas pelaksanaan pembangunan di Bumi Bersujud, terutama dalam rangka menjalankan tugas pemerintahan guna mewujudkan Tanah Bumbu maju, unggul, mandiri, religius, dan demokratis,” ucap Sekda.

Rapat Paripurna dipimpin Ketua DPRD Tanbu H. Supiansyah, dan dihadiri anggota DPRD, Pimpinan SKPD, dan lainnya. (*)

admin

Recent Posts

Kabupaten Banjar Raih Penghargaan Wahana Tata Nugraha 2024, Bukti Kesuksesan Penataan Transportasi

Jakarta, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Banjar berhasil meraih penghargaan tingkat nasional berupa Wahana Tata Nugraha…

7 jam ago

Lima Presidium KAI Kalsel Resmi Dilantik, Siap Angkat Kembali Marwah Organisasi

Banjarmasin, infobanua.co.id – Setelah melalui proses panjang dan intensif, Konferensi Daerah Luar Biasa Kongres Advokat…

7 jam ago

Wali Kota Banjarbaru Raih Tiga Penghargaan Nasional dalam Sepekan, Terbaru Wahana Tata Nugraha 2024

BANJARBARU, infobanua.co.id – Dalam kurun waktu tiga hari berturut-turut, Wali Kota Banjarbaru, Muhammad Aditya Mufti…

8 jam ago

Bapaslon Mudyat-WIN Silatuhrami di Desa Giriumukti

PENAJAM, Infobanuo.co.id - Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Penajam Paser Utara…

11 jam ago

Sekda Nunukan Resmi Buka Kegiatan Advokasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender (PUG)

NUNUKAN, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Nunukan kembali menunjukkan komitmen seriusnya dalam mempercepat pengarusutamaan gender. Senin…

12 jam ago

DPRD Kotim Dukung Pasar Murah di Gelar Rutin

Sampit, infobanua.co.id – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur sementara, Rinie mendukung penuh jika Pemerintah Kabupaten…

13 jam ago