infobanua.co.id
Beranda TANAH BUMBU 2 Raperda Disampaikan

2 Raperda Disampaikan

Batulicin, infobanua.co.id – DPRD Kabupaten Tanah Bumbu menggelar dua rapat paripurna diruang sidang utama DPRD,Senin (03/10/2020)

Dua rapat paripurna itu mengagendakan penyampaian rancangan anggaran pendapatan dan Belanja (RAPBD) Tahun anggaran 2023.

Sedangkan agenda berikutnya yakni penyampaian rancangan peraturan daerah (Raperda) tentang badan usaha milik Desa (BUMDES) dan Raperda tentang fasilitas kesehatan swasta.

Mengenai RAPBD , Bupati Tanbu HM.Zairullah Azhar menyampaikan,RAPBD 2023 memiliki substansi dari benang merah dalam melanjutkan ikhtiar bersama hingga berkesinambungan.

“Evaluasi yang kita lakukan pada tahun tahun sebelumnya, terutama pada tahun 2022 akan menjadi acuan dasar sekaligus progres kemudian yang disampaikan ini maka akan kita diskusikan bersama sama agar kemudian menjadi sebuah keputusan yang akan memberikan sebuah keyakinan terhadap upaya guna membangun Tanah Bumbu yang kita cintai ini.”kata Zairullah.

Pendiri Tanah Bumbu ini juga mengungkapkan rasa syukurnya atas pertumbuhan ekonomi daerah yang tinggi bahkan melebihi target nasional.dsn diperkirakan pertumbuhan itu akan masih naik pada tahun berjalan.

Peningkatan yang terjadi itu bukan hanya sebuah ikhtiar ,namun juga doa yang dipanjatkan seluruh masyarakat. Sehingga hal itu harus di renungi ,terlebih terhadap komitmen bersama guna menjadikan Tanah Bumbu Bersujud menuju Serambi Madinah.

Demikian penyampaian nota keuangan Rancangan Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah Kabupaten Tanah Bumbu tahun anggaran 2023 ini disampaikan , untuk selanjutnya dapat dibahas secara bersama sama dan ditetapkan menjadi peraturan daerah.”tutup Zairulllah.

Sementara itu,usai penyampaian Raperda ini selanjutnya turut disampaikan Raperda tentang BUMDES dan fasilitas kesehatan swasta yang merupakan inisiatif dari pihak legislatif.

Hadir dalam 2 rapat paripurna itu Bupati Tanah Bumbu bersama Forkopimda,Ketua DPRD beserta unsur pimpinan DPRD setempat serta jajaran di Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu.”(*)

Bagikan:

Iklan