Categories: Penajam Paser Utara

Festival Belian Adat Paser Nondoi 2022 Resmi Digelar

PENAJAM, infobanua.co.id – Festival Belian Adat Paser Nondoi kembali digelar secara meriah di Penajam Paser Utara (PPU) tahun 2022. Sebelumnya dua tahun lalu acara adat tahunan ini digelar dengan sederhana melihat kondisi pandemi covid-19.

Festival tahunan sebagai sarana pelestarian budaya adat masyarakat Paser. Pada tahun sebelumnya, festival ini digelar selama tujuh hari, namun pada tahun ini pagelaran ini akan digelar selama empat hari mulai pada tanggal 24 Oktober sampai 27 Oktober 2022.

Pada tahun ini, festival Belian Adat Paser Nondoi mengangkat tema khusus yang serupa dengan pengertian Bhinneka Tunggal Ika dengan bahasa Suku Paser, yaitu Mayang Aso Erai Tumpa, Kelapa Aso Erai Langgar (Walaupun Berbeda-Beda, Tetapi Tetap Bersatu).

“Alhamdulillah hari ini kita bisa kembali menggelar acara adat Nondoi, meski festival ini belum bisa dilaksanakan selama seminggu, semoga kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar,” ujar Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Budpar) PPU, Andi Israwati Latief, Rabu (24/10/2022).

Dijelaskan Andi, kegiatan Ini akan dimeriahkan oleh berbagai pergelaran mulai dari parade seni dan budaya serta bazar UMKM lokal.

“Festival ini akan dimeriahkan mulai Tari Massal Mayang Aso Erai Tumpa, Kelapa Aso Erai Langgar, Tampilan Arang Juwata, Tepung Tawar dan Larung Jakit,” sebutnya.

Bukan hanya parade seni, kali ini, berbagai lomba juga turut memeriahkan festival, mulai dari lomba tari Kreasi Ronggeng, lomba puisi bahasa laser, lomba senam ronggeng, lomba pidato bahasa Paser dan lomba cerdas cermat Paser mulai dari tingkat PAUD, SD, SMP sampai SMA sederajat.

Reporter : Syahid Rahman
Editor : Ibrahim

AddThis Website Tools
admin

Recent Posts

Entry Meeting Dari BPKP Perwakilan Kalsel Tujuannya Untuk Evaluasi Perencanaan Penganggaran Pemkab TanbuEntry Meeting Dari BPKP Perwakilan Kalsel Tujuannya Untuk Evaluasi Perencanaan Penganggaran Pemkab Tanbu

Entry Meeting Dari BPKP Perwakilan Kalsel Tujuannya Untuk Evaluasi Perencanaan Penganggaran Pemkab Tanbu

BATULICIN, infobanua.co.id – Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Kalsel Ayi Riyanto…

7 menit ago
Kecamatan Karang Intan Ikuti Sosialisasi Forum Konsultasi Publik di MartapuraKecamatan Karang Intan Ikuti Sosialisasi Forum Konsultasi Publik di Martapura

Kecamatan Karang Intan Ikuti Sosialisasi Forum Konsultasi Publik di Martapura

MARTAPURA, infobanua.co.id – Pemerintah Kecamatan Karang Intan melalui Kasubbag Umpeg, Ikhwan Adnani, mengikuti sosialisasi pelaksanaan…

11 menit ago
Kenyamanan Bikin Penumpang Pilih Taksi Listrik EvistaKenyamanan Bikin Penumpang Pilih Taksi Listrik Evista

Kenyamanan Bikin Penumpang Pilih Taksi Listrik Evista

Taksi listrik Evista semakin menarik perhatian masyarakat urban yang menginginkan solusi transportasi yang ramah lingkungan…

2 jam ago

Bupati Kotabaru Sampaikan Turut Berdukacita Atas Meninggalnya Jerry Luminta

KOTABARU, infobanua.co.id - Rasa duka yang mendalam menyelimuti keluarga almarhum Jeri Luminta Ketua komisi III…

3 jam ago

Anggota Dewan Kotabaru Serahkan Bantuan 100 Unit Mesin Diesel Untuk Para Nelayan

KOTABARU, infobanua.co.id - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotabaru dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa…

3 jam ago

DPRD Kotabaru Gelar Paripurna!!! Bupati Kotabaru Ucapkan Selamat Kepada Bupati Terpilih Periode 2025-2030

KOTABARU, infobanua.co.id - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kotabaru umumkan penetapan Bupati-Wakil Bupati Kotabru terpilih…

3 jam ago