Penajam, infobanua.co.id – Kepolisian Resor (Polres) Wilayah Hukum Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) mengimbau kepada masyarakat Benuo Taka agar tidak terpengaruh terhadap isi yang sedang beredar,
Hal tersebut diungkapkan Kapolres PPU AKBP Hendrik Eka Bahalwan, Ia menyampaikan dengan adanya isu penculikan anak yang merebak akhir-akhir ini diwilayah hukum daerahnya.
Dikatakannya, setiap isu harus disikapi dengan cerdas dan tidak mudah terpancing dengan isu penculikan anak tersebut.
“Jangan mudah terpancing dengan berita-berita itu. Sebagai orang tua tetaplah bertanggung jawab terhadap anaknya. Kalau jemput anaknya kesekolah jam segitu ya harus jam segitu, jangan molor,” tutur Kapolres itu Rabu, (25/01/2023).
Saat ini Polres PPU bersama Dinas Pendidikan melakukan pemetaan dan melakukan pengujian terkait masalah isu itu, saat ini isu tersebut belum ada indikasi kebenarannya.
“Belum ada bukti-bukti dan indikasi terkait isu penculikan anak tersebut,” imbuh Hendrik.
Kendati demikian, Kapolres PPU tetap menghimbau masyarakat untuk selalu waspada terkait kemungkinan terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah masing-masing.
“ Intinya isu apapun, misalnya sekarang isu penculikan anak, yang harus dilakukan masyarakat kan bagaimana mengawasi anaknya agar anaknya tidak terlalu berkeliaran di jalan-jalan,” tandasnya.
Reporter : Syahid Rahman
Editor : Ibrahim
Nunukan, infobanua.co.id – Kapolres Nunukan, AKBP Bonifasius Lumberwas, S.I.K., menyampaikan komitmen untuk menjaga keamanan dan…
Boven Digoel, infobanua.co.id – Pada hari pertama pengiriman logistik Pilkada Serentak, Kapolres Boven Digoel memantau…
Palangka Raya, infobanua.co.id – Dalam rangka menyambut Hari Bakti Pekerjaan Umum (PU) ke-79, Balai Wilayah…
Kotabaru, infobanua.co.id – Wakapolres Kotabaru, Kompol Agus Rusdi Sukandar, SH., S.I.K., M.H., meresmikan Asrama Polsek…
Blitar, infobanua.co.id - Untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat sekaligus meningkatkan solidaritas antar Instansi, maka Polres…
Boven Digoel, infobanua.co.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Boven Digoel menggelar doa bersama dan…