Categories: HULU SUNGAI UTARA

Ketua DPD BKPRMI HSU Harapkan Qori-qoriah Nantinya Lahir dari TKA-TPA

AMUNTAI, infobanua.co.id – Ketua Dewan Pengurus Daerah Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (DPD BKPRMI) Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Jumarto, mengharapkan agar para santri dapat terus melanjutkan pendidikan Al Qur’annya.

Hal ini disampaikannya saat menghadiri Khataman Al Qur’an di Taman Pendidikan Al Qur’an (TPA/TPQ) Al Istiqomah Desa Teluk Betung Alabio, Kecamatan Sungai Pandan, Minggu (22/1/2023).

“Perlunya melanjutkan pendidikan Al Qur’an meski telah menghatamkan Al Qur’an bagi santri adalah agar Kabupaten HSU terus mencetak qori-qoriah melalui Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Taman Kanak-kanak Al Qur’an (LPPTKA) dan Pembinaan LPTQ.” Tutur Jumarto.

Lebih lanjut, Kata Jumarto, dari berbagai hal yang di sampaikan ini adalah untuk meningkatkan aktivitas kemajuan TKA-TPA.

“Tentunya kami berharap santri-santri ini adalah orang-orang siap menyongsong masa depan yang gemilang.” imbuhnya.

Hal Senada juga diungkapkan oleh Majidi selaku Ketua I DPD BKPRMI HSU yang mengaku cukup sulit mencetak kader-kader potensial qori-qoriah untuk ajang Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ).

Oleh karenanya, ia berharap melalui TPA/TPQ serta pembinaan LPPTKA dan LPTQ nantinya akan bermunculan qori-qoriah masa depan Kabupaten HSU.

Terakhir, ia juga menghimbau para orang tua untuk memonitor kegiatan anak-anaknya agar senantiasa membaca alquran, selanjutnya disusul dengan pelajaran umum disekolahnya, sehingga anak-anak terbiasa dan dekat degan Al Qur’an.

Fai/IB

admin

Recent Posts

Forum Masyarakat Banjarbaru Pencinta Demokrasi Dukung Hasil Pilkada, Sampaikan Tuntutan di KPU

Banjarbaru, infobanua.co.id – Ketua DPRD Kota Banjarbaru, Gusti Rizky Sukma Iskandar Putera, SE, hadir dalam…

3 jam ago

Banjarbaru Apresiasi Wajib Pajak Lewat Undian PBB-P2

Banjarbaru, infobanua.co.id – Pemerintah Kota Banjarbaru terus mengupayakan peningkatan kesadaran masyarakat dalam berpartisipasi pada pembangunan…

3 jam ago

Dialog Akhir Tahun, Wali Kota Aditya Tegaskan Pentingnya Kebersamaan dalam Pembangunan Banjarbaru

Banjarbaru, infobanua.co.id– Kota Banjarbaru telah menunjukkan kemajuan luar biasa di berbagai sektor selama empat tahun…

5 jam ago

Pemko Banjarbaru Sosialisasikan Identitas Kependudukan Digital untuk Percepat Layanan Publik

Banjarbaru, infobanua.co.id – Pemerintah Kota Banjarbaru melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) menggelar acara Sosialisasi…

5 jam ago

Pemprov Kalsel Lakukan Uji Coba Coretax DJP

Banjarmasin, 12 Desember 2024 – Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Kalimantan Selatan dan Tengah (Kanwil…

8 jam ago

Telkomsel Digital Campus Ecosystem di Universitas Lambung Mangkurat Semangat Indonesia Perkuat Ekosistem Digital Pendidikan

Telkomsel berkolaborasi bersama Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin menghadirkan seminar edukasi dengan tema “Unlock Golden Youth…

9 jam ago