Categories: Blitar

Cabe Rawit di Pasar Tradisional Blitar Sepedas Rasanya

Blitar, infobanua.co.id – Menjelang bulan Ramadan, semua harga kebutuhan pokok mulai merangkak naik. Tak terkecuali harga cabe rawit di pasar tradisional terbesar Pasar Legi jalan Mawar, Kota Blitar, Sabtu 04-03-2023.

Pantauan awak media saat ini harga cabe rawit mencapai Rp.70 ribu per-Kilogram. Padahal, tiga hari yang lalu harga cabe rawit masih dikisaran Rp. 48 ribu hingga Rp. 50 ribu per-Kilogram.

Salah satu pedagang Pasar Legi yang tidak mau disebut namanya mengatakan, hari ini harga cabe rawit kembali naik menjadi Rp. 70 ribu per-Kilogram.

“Pada hal tiga hari yang lalu harga cabe rawit masih dikisaran Rp. 50 ribu per-Kilogram,” katanya.

Menurutnya, mereka tidak tahu pasti penyebab naiknya harga cabe rawit. Mereka predeksi harga cabe rawit akan naik lagi, karena permintaan konsumen meningkat disetiap menjelang bulan Ramadan.

Di sisi lain, hasil panen cabe rawit dari petani berkurang karena dampak cuaca ekstrem.

Belakangan ini hujan terus turun, kondisi tersebut berdampak pada hasil panen cabe rawit dari para petani. Sedang permintaan cabe rawit dari konsumen jelang bulan Ramadan terus meningkat.

“Kalau harga cabe merah besar masih dikisaran Rp. 25 ribu per-Kilogram, jadi yang naik tajam hanya harga cabe rawit saja,” pungkasnya.

(Eko.B).

AddThis Website Tools
infobanua

Recent Posts

Pelindo dan Kejaksaan Tinggi Aceh Melakukan Kerja Sama Penanganan Masalah Hukum Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara

Medan, 14 Maret 2024 - Untuk meningkatkan efektivitas penanganan dan/atau penyelesaian masalah hukum bidang perdata…

3 jam ago

Bupati Andi Rudi Latif Ajak Wujudkan Sekolah Berbudaya dan Berwawasan Lingkungan

BATULICIN, infobanua.co.id – Bupati Tanah Bumbu, Andi Rudi Latif mengajak Sekolah di Tanah Bumbu mewujudkan…

3 jam ago

Dekade Kesuksesan: Perayaan 10 Tahun Lionel Group & Peresmian Kantor Baru

Pada 7 Maret 2025, Lionel Group merayakan ulang tahunnya yang ke-10 sekaligus meresmikan Head Office…

6 jam ago

KAI Dukung Kemajuan Industri Kreatif dan Intellectual Property (IP) Lokal Melalui Livery Idul Fitri di Kereta Api

PT Kereta Api Indonesia (Persero) menghadirkan nuansa Ramadan dan Idulfitri yang semakin meriah dengan pemasangan…

7 jam ago

Emas Sentuh Rekor Tertinggi, Siap Menuju $3.000

Harga emas mengalami lonjakan pada Kamis (13/3), mencapai rekor tertinggi baru di $2.985 per troy…

7 jam ago

5 Alasan Memilih APCO Digital Twin untuk Industri Modern

Jakarta, 14 Maret 2025 – PT. Anagile Kharisma Utama Bersama IBM, Autodesk, dan distributor PT…

8 jam ago