Categories: Barito Kuala

Mujiyat Sampaikan LKPJ TA 2022

Marabahan, infobanua.co.id – DPRD Kabupaten Barito Kuala menggelar Rapat Paripurna Penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Kepala Daerah Batola Tahun Anggaran (TA) 2022, Jum’at (24/03/2023).

Penjabat (Pj) Bupati Barito Kuala (Batola) Mujiyat,S.Sn,M.Pd sebut pelaksanan APBD Tahun Anggaran 2022 berlangsung dinamis. Dihadapan para anggota DPRD Kabupaten Batola, Mujiyat sampaikan ini menunjukkan adanya dinamika dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan seiring dengan tingkat perkembangan dinamika di masyarakat dan dinamika kebijakan makro nasional serta kondisi kemampuan keuangan daerah pada tahun anggaran tersebut.

“Upaya pencapaian target kinerja pelaksanaan program dan kegiatan telah sesuai dengan prioritas pembangunan daerah kabupaten Barito Kuala tahun 2022,” sebut Mujiyat.

Berdasarkan data unaudited oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia, pendapatan daerah di kabupaten Barito Kuala tahun 2022 sebesar Rp.1.353.546.050.366,00 dengan realisasi sebesar Rp. 1.556.174.992.658,98 atau 114,97%.
Anggaran belanja daerah kabupaten Barito Kuala tahun anggaran 2022 adalah sebesar Rp.1.455.963.547.644,00 terealisasi sebesar RP.1.373.092.482.889,00 atau 94,31%.

“Untuk mencapai efektivitas secara finansial kita telah terapkan prinsip kehati-hatian, “ tambah Mujiyat.

Selanjutnya Mujiyat juga sampaikan dalam sisi pengeluaran daerah juga dilakukan secermat mungkin dalam menentukan setiap jenis pengeluaran, baik pada belanja Aparatur Daerah maupun belanja pelayanan publik serta belanja lainnya.

Nang/IB

infobanua

Recent Posts

PPPK Formasi 2023 Sudah Terima SK Bupati Tanbu

BATULICIN, infobanua.co.id - Bupati Tanah Bumbu (Tanbu), dr. HM Zairullah Azhar, resmi melantik dan menyerahkan…

2 jam ago

Belasan Kecamatan Ramaikan Lomba Masak Panginan Sukup Simpan

Sampit, infobanua.co.id - Belasan peserta yang berasal dari PKK Kecamatan di Kabupaten Kotawaringin Timur meramaikan…

3 jam ago

Penanganan Narkoba Jadi Masalah Serius Pemkab Kotim

Kotawaringin, infobanua.co.id - Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor mengatakan jika masalah penyalahgunaan dan peredaran gelap…

3 jam ago

Wakil Ketua I DPRD PPU Raup Muin Pimpin Rapat Paripuna LKPj TA 2023

PENAJAM, infobanua.co.id - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menggelar rapat…

3 jam ago

Tanggapi Tagline Daerah Soal Serambi Nusantara, Raup Muin Menilai Gagasan Belum Jelas

PENAJAM , infobanua.co.id - Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Penajam Paser…

4 jam ago

Edarkan Ekstasi, Salah Satu Warga Desa Bandar Dolok Berhasil Diamankan

Sumut, infobanua.co.id - Tim Opsnal Satres Narkoba Polres Serdang Bedagai (Sergai) berhasil mengungkap peredaran narkoba…

11 jam ago