Categories: SUMATERA UTARA

Bupati Surya Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2023

ASAHAN, infobanua.co.id – Bupati Asahan, Surya memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2023 dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri di Halaman Mapolres Asahan, Kisaran, Sumatera Utara.

Dalam Apel tersebut Bupati membacakan amanat tertulis Kapolri Drs. Listyo Sigit Prabowo, M. Si yang mengatakan, Apel Gelar Pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan operasi ketupat 2023 yang merupakan wujud nyata sinergitas Polri dengan stakeholder terkait dalam rangka mengamankan mudik dan Perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H.

“Berbagai langkah dalam Operasi Ketupat tahun 2023 dan diharapkan mampu berjalan dengan baik sehingga kita dapat memastikan kelancaran Hari Raya Idul Fitri 1444 H serta mewujudkan mudik yang aman dan berkesan,” kata Bupati, Senin (17/04/2023).

Sementara itu Kapolres Asahan AKBP Rocky Hasuhunan Marpaung,S.H.,S.IK., MH saat diwawancarai mengatakan, untuk mengatasi lonjakan pemudik pihaknya sudah berkoordinasi baik dengan wilayah yang berbatasan dengan wilayah Asahan dan bersinergi dengan pihak pihak yang terkait demi kelancaran masyarakat dan para pemudik.

“Kita juga sudah menyiapkan sumber daya baik penguatan personil dari TNI dan POLRI maupun dari instansi terkait dan kelengkapan-kelengkapan penunjang lain serta petugas kesehatan dan untuk itu pengamanan Pos kita siapkan 5 pos diantaranya pertama Pos Terpadu, Pos Pengamanan dan 3 Po Pelayanan,” tandasnya.

(zul)

infobanua

Recent Posts

Forum Masyarakat Banjarbaru Pencinta Demokrasi Dukung Hasil Pilkada, Sampaikan Tuntutan di KPU

Banjarbaru, infobanua.co.id – Ketua DPRD Kota Banjarbaru, Gusti Rizky Sukma Iskandar Putera, SE, hadir dalam…

9 jam ago

Banjarbaru Apresiasi Wajib Pajak Lewat Undian PBB-P2

Banjarbaru, infobanua.co.id – Pemerintah Kota Banjarbaru terus mengupayakan peningkatan kesadaran masyarakat dalam berpartisipasi pada pembangunan…

9 jam ago

Dialog Akhir Tahun, Wali Kota Aditya Tegaskan Pentingnya Kebersamaan dalam Pembangunan Banjarbaru

Banjarbaru, infobanua.co.id– Kota Banjarbaru telah menunjukkan kemajuan luar biasa di berbagai sektor selama empat tahun…

11 jam ago

Pemko Banjarbaru Sosialisasikan Identitas Kependudukan Digital untuk Percepat Layanan Publik

Banjarbaru, infobanua.co.id – Pemerintah Kota Banjarbaru melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) menggelar acara Sosialisasi…

11 jam ago

Pemprov Kalsel Lakukan Uji Coba Coretax DJP

Banjarmasin, 12 Desember 2024 – Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Kalimantan Selatan dan Tengah (Kanwil…

14 jam ago

Telkomsel Digital Campus Ecosystem di Universitas Lambung Mangkurat Semangat Indonesia Perkuat Ekosistem Digital Pendidikan

Telkomsel berkolaborasi bersama Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin menghadirkan seminar edukasi dengan tema “Unlock Golden Youth…

15 jam ago