infobanua.co.id
Beranda KALTIM Penajam Paser Utara Direktur RSUD Ratu Aji Putri Botung Pastikan Limbah Pengelolan Rumah Sakit Aman

Direktur RSUD Ratu Aji Putri Botung Pastikan Limbah Pengelolan Rumah Sakit Aman

Direktur RSUD Ratu Aji Putri Botung PPU, Lukasiwan Eddy Saputro

infobanua.co.id, Penajam – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ratu Aji Putri Botung, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) memastikan limbah yang dihasilkan dari penanganan pasien dipastikan aman.

Limbah padat maupun cair dikelola dengan baik sesuai dengan standar operasional prosedur atau SOP.

Direktur RSUD Ratu Aji Putri Botung PPU, Lukasiwan Eddy Saputro kepada media ini membeberkan pengelolaan limbah yang dihasilkan terkelola dengan aman.

“Limbah kita insyallah aman, terkelola dengan baik. Tidak dibuang sembarangan,” ungkapnya, Minggu (28/5/2023).

Rumah sakit milik pemerintah tersebut diyakini memiliki petugas maupun peralatan khusus dalam mengelola limbah yang dihasilkan di setiap harinya.

“Limbah RSUD yang cair diolah sendiri di instalasi pengolahan kami. Untuk limbah padat setelah dilakukan pembakaran, abu dari hasil disimpan ditempat penyimpanan,” terangnya.

Setelah abu tersebut disimpan dengan aman dan rapi tempat penyimpanan khusus, nantinya bakal diambil oleh pihak ketiga yang telah bekerjasama dengan pemerintah daerah.

“Kami bekerja pihak ketiga untuk mengolah limbah itu,” tutupnya. (ADV)

Bagikan:

Iklan