Categories: Barito Kuala

Nazhirni Resmi Dilantik Jadi Ketua Koni Batola 2022-2026

Marabahan, infobanua.co.id – Acara pelantikan dan pengukuhan pengurus KONI Kab. Barito Kuala masa bakti 2022-2026 dilaksanakan di Aula Selidah, Selasa, 30 Mei 2023* Marabahan.

Dihadiri oleh PJ. Bupati Barito Kuala Mujiyat, S.Sn., M.Pd. , Ketua Umum KONI Provinsi Kalsel yang diwakili oleh Sekretaris Umum KONI Provinsi Kalsel dan Pengurus, Dewan Kehormatan KONI Kab. Batola, Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga Budaya dan Pariwisata, pimpinan SKPD lingkup pemerintahan Kab. Batola, dan Ketua Cabang Olahraga lingkup pemerintahan Kab. Batola.

Acara yang berlangsung di aula selidah ini dilanjutkan dengan pembacaan surat keputusan dari ketua KONI Prov.Kalsel yang diwakili oleh Sekretaris KONI Prov. Kalsel dan dilanjutkan dengan pembacaan Janji Prasetya yang diikuti oleh Ketua baru KONI, serta penyerahan bendera oleh Sekretaris Umum KONI Prov. Kalsel kepada ketua KONI Barito Kuala Nazhirni, S.E., MM.

Pria yang biasa akrab disapa Nazhirni tersebut melakukan Penandatanganan berita acara pelantikan yang disaksikan oleh Pj. Bupati Barito Kuala kemudian dilanjutkan oleh Sekretaris Umum KONI Prov. Kalsel. serta penyematan pin oleh sekretaris umum kepada ketua KONI Barito Kuala.

Dalam sambutannya Nazhirni mengharapkan fasilitas olahraga di Barito Kuala agar lebih diperhatikan oleh pihak pemerintah mengingat keadaan fasilitas saat ini tergolong masih dibawah standar,.

Mujiyat dalam sambutannya mengatakan bahwa sebuah prestasi itu akan lahir karna ada sebuah dukungan yang kuat dari pemerintah,yang pada umumnya adalah dukungan baik mental,spiritual, material harus ada di bumi ijejela ini, “saya berdoa mudah mudahan kita semua yang memperjuangkan prestasi olahraga barito kuala bisa diridhoi oleh Allah SWT, “tutup Mujiyat.

Nang

infobanua

Recent Posts

Apa yang akan Terjadi pada Harga HBAR di 2025? Analisis Harga dan Prospeknya

Hedera (HBAR) telah menjadi salah satu aset digital dengan performa terbaik di antara cryptocurrency berkapitalisasi…

8 jam ago

VRITIMES dan Mediabanjarmasin.com Jalin Kerja Sama Strategis

Jakarta, 24 Desember 2024 – VRITIMES, platform distribusi rilis pers yang terkemuka di Asia Tenggara,…

8 jam ago

Prediksi Kripto Tahun 2025: Akan Menjadi Tahun Desentralisasi

Pada tahun 2024, bitcoin telah memenuhi jutaan prediksi yang telah diutarakan selama bertahun-tahun dengan mencapai…

11 jam ago

Penurunan Tajam Pasar Kripto: Analisis dan Prediksi Tren Berikutnya

Pasar kripto mengalami penurunan yang signifikan hingga 9% dalam seminggu terakhir sejak tanggal 18 Desember…

11 jam ago

Tas Bodypack untuk Olahraga dan Gym: Pilihan Tepat untuk Aktivitas Fisik Anda

Olahraga dan gym menjadi bagian penting dalam menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Bagi Anda yang…

12 jam ago

Terra Drone Indonesia Tingkatkan Kompetensi Karyawan ANTAM Lewat Pelatihan Remote Pilot

Pelatihan dan Sertifikasi Remote Pilot untuk karyawan ANTAM digelar untuk meningkatkan kemampuan pengoperasian drone yang…

12 jam ago