infobanua.co.id
Beranda KOTABARU Pemkab Kotabaru Kembali Gelar Lomba Balap Sepeda Gunung di Lokasi Wisata Gendambaan

Pemkab Kotabaru Kembali Gelar Lomba Balap Sepeda Gunung di Lokasi Wisata Gendambaan

Pemkab Kotabaru menggelar lomba balap sepeda gunung MTB XC di Sirkuit Gedambaan Bike Park, sabtu (17/6/2023).

KOTABARU, infobanua.co.id – Kembali Pemkab Kotabaru menggelar lomba balap sepeda gunung MTB XC di Sirkuit Gedambaan Bike Park, sabtu (17/6/2023).

Acara tersebut di buka Bupati Kotabaru melalui Asisten II Setda Kotabaru Murdianto selaku bidang Perikonomian dan Pembangunan menyampaikan, di ajang lomba balap sepeda ini dapat memberikan dampak positif bagi pengembangan masyarakat pencinta olahraga balap sepeda.

Tidak hanya pengembangan Para pencinta olahraga Balap sepeda saja, di epent ini juga dapat memajukan Pariwisata dan perekonomian di Kotabaru.

Dengan adanya kegiatan ini diharapakan dapat melahirkan atlet-atlet baru di Kabupaten Kotabaru,” ucapnya.

Bupati Kotabaru juga melalui Murdianto selaku Asisten II Setda Kotabaru menambahkan, saat ini pemkab Kotabaru terus berkomimen mengembangkan dunia olahraga di bidang balap sepeda.

Diamana dalam pengembangan para olahraga, pemerintah Kotabaru juga terus melakukan kompetisi-kompetisi, agar dapat melahirkan bibit-bibit atlet yang bisa di handalkan.

Di kesempatan ini saya berpesan kepada semua pihak agar terus melakukan pembinaan terhadap olahraga balap sepeda,”katanya.

Terpisah,” Di komfirmasi awak media ketua Panitia pelaksana Balap sepeda Hendra Perdana menyapaikan, di event balap sepeda ini masih dalam suasana hari jadi Kabupaten Kotabaru yang ke 73, dimana kegiatan ini di ikuti para peserta lomba dari berbagai daerah luar, sehingga membuat Kabupaten Kotabaru lebih di kenal luas lagi,” ucap Hendra Perdana.

(JL).

Bagikan:

Iklan