Categories: Daerah

Bupati Bone Dorong Perpusnas Bantu Perpus Desa Untuk Tingkatkan Indeks Literasi Masyarakat

BONE, infobanua.co.id – Perpustakaan Nasional(Perpusnas) Republik Indonesia bersama Pemerintah Kabupaten Bone melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Bone melaksanakan kegiatan peningkatan indeks literasi masyarakat untuk kesejahteraan di Kabupaten Bone.

Hadir sebagai pemateri Anggota DPR RI Drs. A. Muawiyah Ramly, M.Si., Deputi Bidang Pengembangan Sumber Daya Perpustakaan, Perpustakaan Nasional RI, Dr Adin Bondar, M.Si, Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) IAIN Bone Dr. Rahmatunnair, S.Ag., M.Ag., dan Pegiat Literasi Kabupaten Bone Drs. Bahtiar Parenrengi.

Bupati Bone Dr HA. Fahsar M Padjalangi yang membuka kegiatan tersebut mengucapkan terima kasih atas perjuangan Amure, A Muawiyah Ramli dan Perpustakaan Nasional membantu Kabupaten Bone.

“Terima kasih Perpustakaan Nasional menempatkan kegiatan literasi di Bone, di samping karena memang Perpustakaan Nasional sudah menjadi kewajiban berkegiatan di daerah, saya yakin ada tangan tangan lain yang membantu kegiatan ini, terima kasih Amure,” kata Bapak Bupati Bone.

Bupati Bone berharap Perpustakaan Nasional dapat membantu pemerintah daerah dan pemerintah desa Bagaimana mengelola perpustakaan yang baik yang muaranya untuk meningkatkan kesjahteraan masyarakat.

Selain itu, Ketua IKA Fisip Unhas. juga meminta Perpustakaan nasional membantu literasi buku buku perpustakaan yang ada di pelosok-pelosok desa. Pasalnya, jumlah buku terbatas yang dimiliki perpustakaan desa desa, terutama buku yang bisa mendorong berkreasi.

“Karena di Bone ini perkembangan perpustakaan luar biasa, ada desa bahkan membangun gedung perpustakaan tempat baca di desa desa dengan dua lantai,” kata Bupati Bone.

Sementara itu Deputi Bidang Pengembangan Sumber Daya Perpustakaan, Perpustakaan Nasional RI, Dr Adin Bondar menuturkan pemerintah pusat melalui Perpustakaan Nasional senantias mendukung kemajuan literasi masyarakat di daerah.

“Karena pada dasarnya tidak ada negara yang maju tanpa literasi yang kuat, masyarakat yang budaya bacanya yang kuat, dapar mendorong masyarakat yang inovatif, kreatif dan produktif sehingga masyarakat menjadi sejahtera,” kata Adin Bondar.

Untuk Kabupaten Bone, sejumlah bantuan dikucurkan untuk mengembangkan perpustakaan.

“Kita sudah berikan 10 Miliar Gedung Perpustakaan di Kabupaten Bone, Bone telah kita salurkan tiga mobol keliling tiga unit, perpus digital dua unit, dan beberapa perpustakaan desa,” tambahnya.

Kegiatan itu dilanjutkan dengan pemaparan materi yang dimoderatori Kabid Perencanaan Pengendalian dan EvaluasiTT Pembangunan Bappeda Bone, A Ilham Juliawan Arham, S.IP.,M.M.,

Dalam kesempatan itu, Perpustakaan Nasional bersama Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Bone RT memberikan apresiasi kepada sejumlah pihak yang berkontribusi dalam pengembangan literasi di Kabupaten Bone.

Aida

infobanua

Recent Posts

Pelajar dari SMAN 5 Banjarmasin Tampil Memukau di Final Inspiration Day Telkomsel Jaga Cita, Ini Dia Pemenangnya

Banjarmasin, 23 Desember 2024 – Setelah melalui beberapa tahap seleksi, akhirnya final Inspiration Day  Telkomsel…

4 jam ago

Pitching Day FST UIN Syarif Hidayatullah Jakarta: Menggali Inovasi Sosial Berbasis Riset

Jakarta – Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta menggelar acara "Expose Produk Inovasi Unggulan FST…

6 jam ago

Kolaborasi Strategis VRITIMES dan Vritta.id untuk Mendukung Industri Media Indonesia

Jakarta, 23-Des-2024 – VRITIMES, platform distribusi siaran pers terpercaya di Asia Tenggara, dengan bangga mengumumkan…

7 jam ago

BrainBoost Money Magnet: Audio Inovatif untuk Mengubah Pola Pikir dan Menarik Rezeki

Jakarta, 19 Desember 2024 – Mengubah pola pikir dan kebiasaan terhadap uang sering kali menjadi…

8 jam ago

Apparel yang Nyaman untuk Olahraga: Pilihan Terbaik dari Bodypack

Olahraga adalah bagian penting dari gaya hidup sehat, dan kenyamanan saat berolahraga sangat mempengaruhi performa…

8 jam ago

VRITIMES dan Inisumedang.com Jalin Kerja Sama Strategis untuk Tingkatkan Konten Digital Lokal

Jakarta, 01 Januari 2025 – VRITIMES, platform media berbasis digital yang terus berkembang, secara resmi…

8 jam ago