Categories: BANJAR

Dewan Kehormatan dan Pengurus PMI Kabupaten Banjar Dikukuhkan

Martapura, infobanua.co.id – Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) H Gusti Iskandar resmi melantik Dewan Kehormatan dan Pengurus PMI Kabupaten Banjar periode 2023-2028, di Mahligai Sultan Adam Lt II Martapura, Kamis (22/6/2023) siang.

Pelantikan ditandai dengan pengucapan ikrar, penandatanganan berita acara oleh Ketua PMI Provinsi Kalsel H Gusti Iskandar dan Ketua PMI Kabupaten Banjar Habib Idrus Al Habsyie.

Bupati H Saidi Mansyur yang juga selaku pelindung PMI Kabupaten Banjar, diwakili oleh Sekda HM Hilman mengajak seluruh instansi dan SKPD agar memberikan dukungan penuh terhadap program kerja PMI dalam misi kemanusiaannya. Saling bekerjasama dan berkolaborasi untuk menciptakan lingkungan aman, sejahtera dan peduli terhadap sesama.

”Selamat kepada seluruh anggota PMI Kabupaten Banjar yang baru dilantik, mari kita bersama-sama menjadikan daerah kita sebagai contoh nyata dalam kepedulian dan keberpihakan terhadap masyarakat yang membutuhkan. Saya yakin dengan semangat gotong royong dan kepedulian, PMI akan terus berjaya dalam menjalankan misi kemanusiaannya,” ajaknya.

Sementara itu Ketua PMI Kabupaten Banjar Habib Idrus Al Habsyie mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus PMI, atas kepercayaan yang telah diberikan kepadanya, terkhusus kepada Bupati Banjar yang telah memberikan dukungan luar biasa kepada PMI selama ini.

Dikatakan, tugas PMI bukanlah tugas yang mudah, oleh karena itu ia berharap  kepada seluruh pengurus agar dapat terus berinovasi, berdaya dan mandiri sehingga PMI Kabupaten Banjar dapat memberikan pelayanan lebih baik lagi bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan.

“Terakhir harapan kami bersama dalam dukungan Pemkab Banjar terkait anggaran, terutama juga markas PMI yang baru, serta PMI dapat dilibatkan dalam berbagai kegiatan kemanusiaan pada kegiatan pemerintah daerah,” tutupnya.

Fad/IB

infobanua

Recent Posts

Kabupaten Banjar Raih Penghargaan Wahana Tata Nugraha 2024, Bukti Kesuksesan Penataan Transportasi

Jakarta, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Banjar berhasil meraih penghargaan tingkat nasional berupa Wahana Tata Nugraha…

6 jam ago

Lima Presidium KAI Kalsel Resmi Dilantik, Siap Angkat Kembali Marwah Organisasi

Banjarmasin, infobanua.co.id – Setelah melalui proses panjang dan intensif, Konferensi Daerah Luar Biasa Kongres Advokat…

7 jam ago

Wali Kota Banjarbaru Raih Tiga Penghargaan Nasional dalam Sepekan, Terbaru Wahana Tata Nugraha 2024

BANJARBARU, infobanua.co.id – Dalam kurun waktu tiga hari berturut-turut, Wali Kota Banjarbaru, Muhammad Aditya Mufti…

8 jam ago

Bapaslon Mudyat-WIN Silatuhrami di Desa Giriumukti

PENAJAM, Infobanuo.co.id - Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Penajam Paser Utara…

11 jam ago

Sekda Nunukan Resmi Buka Kegiatan Advokasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender (PUG)

NUNUKAN, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Nunukan kembali menunjukkan komitmen seriusnya dalam mempercepat pengarusutamaan gender. Senin…

12 jam ago

DPRD Kotim Dukung Pasar Murah di Gelar Rutin

Sampit, infobanua.co.id – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur sementara, Rinie mendukung penuh jika Pemerintah Kabupaten…

13 jam ago