Categories: BANJAR

Waspada Karhutla, Pemkab Banjar Gelar Apel Siaga Penanggulangan Bencana

Martapura, infobanua.co.id Pemerintah Kabupaten Banjar melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) menggelar Apel Siaga Penanggulangan Bencana Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) dan Kekeringan Tahun 2023, di halaman kantor BPBD Banjar, Jalan Sekumpul Ujung Martapura, Kamis (22/6/2023) pagi.

Bupati Banjar H Saidi Mansyur yang diwakili Asisten Administrasi Umum Rakhmat Dhani mengatakan, apel siaga ini sebagai tindak lanjut dari apel kesiapsiagaan karhutla dan Hari Kesiapsiagaan Bencana (HKB) tingkat Provinsi Kalsel beberapa waktu lalu.

“Hari ini kita melaksanakan apel serupa, langkah ini sebagai bentuk kesiapan dalam menanggulangi bencana karhutla dan kekeringan di Kabupaten Banjar,” ucapnya.

Ditambahkannya momen ini sebagai bentuk persiapan, baik personel maupun peralatan diharapkan akan lebih siap menghadapi perubahan cuaca yang berkemungkinan terjadi karhutla dan kekeringan.

Sementara Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Banjar Warsita mengatakan, untuk titik rawan karhutla sudah ditrmukan 9 titik dan sudah dikendalikan.

“Sudah kita kendalikan semua, ada disekitar bandara Banjarbaru, Cindai Alus, Martapura Barat, Martapura Timur dan Astambul,” rinci Warsita.

Komandan Kodim 1006 Banjar Letkon Kav Zulkifer Sembiring mengatakan, untuk mitigasi yang dilakukan TNI di wilayah Kabupaten Banjar dan Banjarbaru melakukan koordinasi melekat dengan pihak terkait. Seperti BPBD, Polres Banjar dan Banjarbaru dan Satpol PP.

” Kami melaksanakan kegiatan-kegiatan secara terpadu, namun untuk Kodim setiap harinya kami menyiapkan satu setingkat peleton, kemudian di Koramil-koramil memantau titik api di aplikasi Si Pongi, disitu setiap pagi dan sore Danramil dan Babinsa selalu mengecek aplikasi tersebut, jika ada titik api segera dilaksanakan pemadaman bekerjasama dengan unsur-unsur yang berkepentingan,” ucap Dandim.

Apel ini diikuti TNI/Polri, Satpol PP, Manggala Agni, Tagana, TRC 119, Masyarakat Peduli Api dan lainnya.

Fad/IB

infobanua

Recent Posts

Pemprov Kalsel Lakukan Uji Coba Coretax DJP

Banjarmasin, 12 Desember 2024 – Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Kalimantan Selatan dan Tengah (Kanwil…

2 jam ago

Telkomsel Digital Campus Ecosystem di Universitas Lambung Mangkurat Semangat Indonesia Perkuat Ekosistem Digital Pendidikan

Telkomsel berkolaborasi bersama Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin menghadirkan seminar edukasi dengan tema “Unlock Golden Youth…

2 jam ago

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Banjarmasin Apresiasi Sekolah Penggerak SMAN 5 Banjarmasin Raih Juara 2 Pada Olimpiade JKN 2024

Banjarmasin, infobanua.co.id - BPJS Kesehatan terus berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya Program JKN. Salah…

2 jam ago

Polsek Pulau Laut Timur Sosialisasikan Bahaya Narkoba di Desa Sungai Limau

Kotabaru, infobanua.co.id - Dalam rangka mendukung program Asta Cita Presiden RI Prabowo-Gibran yang menyoroti pencegahan…

3 jam ago

Peserta Program CSR Lintas Fortuna Nusantara, Ahli Waris Petani di Sungai Dua terima Manfaat Jaminan Kematian Rp 42 Juta

BPJS Ketenagakerjaan atau BPJAMSOSTEK menyerahkan santunan Jaminan Kematian (JKM) sebagai wujud nyata perlindungan program Jamsostek…

8 jam ago

Pemkab Banjar Raih Penghargaan Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik 2024

Banjarmasin, infobanua.co.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banjar raih penghargaan dari Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Kalimantan…

16 jam ago