Categories: Jawa Barat

LMP Siap Kerahkan Massa Ke Kejari Untuk Mendukung Pengusutan Dugaan Korupsi PJU Dishub Karawang dan Kasus Lainnya

Karawang, infobanua.co.id – Pengusutan dugaan korupsi proyek pengadaan lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) Tahun Anggaran 2022 pada Dinas Perhubungan (Dishub) Karawang yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD I) Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) tengah dilakukan oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Karawang.

Kepala Seksi (Kasi) Intelijen, Rudi Iskonjaya meyakinkan masyarakat melalui pernyataan dimedia massa, bahwa pihaknya sudah mendeteksi indikasi adanya dugaan korupsi pada proyek senilai Rp 3,3 miliar yang dibagi dalam 25 paket pekerjaan dan pengerjaannya menyebar pada beberapa kontraktor.

Oleh karena itu pihaknya berjanji akan mulai melakukan pemanggilan terhadap 15 kontraktor, terhitung mulai pekan depan. Rudi juga memastikan akan memanggil pejabat Dishub Karawang yang berkaitan dengan proyek tersebut.

Menyikapi keseriusan Kejari Karawang, Wakil Ketua Laskar Merah Putih Markas Daerah Jawa Barat (Waketu LMP Mada Jabar), Andri Kurniawan berpendapat, “Saya sangat apresiasi atas keseriusan Kejaksaan, khususnya Kasi Intel dan jajarannya yang telah serius mengawali pengusutan dugaan korupsi pada proyek pengadaan PJU Dishub Karawang,”

“Tentunya proses tindak lanjut hingga adanya upaya pemanggilan tersebut dalam bentuk klarifikasi terhadap kontraktor sebagai penyedia jasa sudah melalui proses tela’ah. Dimana setelah ditela’ah petunjuk awalnya ditemukan, untuk selanjutnya dilakukan pemanggilan pada pihak – pihak terkait,” Ujarnya, Rabu, (29/6/2023).

Lebih lanjut, Andri menjelaskan, “Nanti LMP juga akan memberikan masukan terhadap Kasi Intel, agar tidak hanya terfokus pada pejabat Unit Layanan Pengadaan (ULP) dan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) saja, dalam hal ini Kepala Bidang (Kabid) yang membidangi PJU. Karena bicara anggaran tidak terlepas dari tanggung jawab Kepala Dinas (Kadis) selaku Pengguna Anggaran (PA). Jika ditemukan indikasi korupsi, PA harus lebih intensif diperiksa,”

“Kejari Karawang tidak perlu ragu dalam mengusut kasus ini, harus benar – benar tuntas! Kami sebagai masyarakat, khususnya LMP Mada Jabar akan memberikan dukungan penuh. Andai ada pihak – pihak yang berusaha menawarkan kompromi atau intervensi dengan menggunakan kekuatan tertentu? LMP Mada Jabar akan menjadi garda terdepan memback up Kejari Karawang,” Tegasnya.

Masih kata Andri, “Bila perlu, kami akan pergunakan people power atau kekuatan massa untuk melakukan aksi dukungan terhadap Kejari Karawang. Selain orasi dimuka umum, kami akan berikan pernyataan tertulis atas dukungan pengusutan atas dugaan korupsi pengadaan PJU di Dishub Karawang,”

“Sebenarnya, sebelum adanya pernyataan Kasi Intel, LMP Mada Jabar sudah ada agenda untuk melakukan aksi ke Kejari Karawang, dalam rangka memberikan dukungan moral untuk menyemangati unsur pimpinan beserta para penyidik dalam mengusut beberapa dugaan kasus korupsi di Karawang,” Ungkapnya.

Seraya menutup pernyataannya, Andri kembali menegaskan, “Tapi nanti kita lihat saja momentum dan segala kemungkinannya. Bila mana memang diperlukan aksi massa, pasti akan kami lakukan,”

infobanua

Recent Posts

Camat Mataraman Resmikan Pasar Murah Ramadan di Desa Takuti

MATARAMAN, infobanua.co.id – Camat Mataraman Heryanto secara resmi membuka Pasar Murah Ramadan di Desa Takuti…

13 menit ago

Kebersamaan di Bulan Suci: Babinsa Koramil 04/Tigalingga Buka Puasa Bersama Warga di Masjid Al-Ridho

Dairi, infobanua.co.id – Bulan Ramadhan selalu menjadi momentum istimewa bagi umat Islam untuk mempererat silaturahmi,…

24 menit ago

Babinsa Koramil 04/Tigalingga Dampingi Kelompok Tani Sejati dalam Penanaman Padi di Desa Lae Nuaha

Dairi, infobanua.co.id – Babinsa Koramil 04/Tigalingga, Kodim 0206/Dairi, Sertu Jarlen Sinaga dan Sertu Parman Sembiring,…

26 menit ago

Danramil 02/Sidikalang Hadiri Rapat Persiapan MTQ XI Kecamatan Berampu

Dairi, infobanua.co.id– Personel Koramil 02/Sidikalang, Kodim 0206/Dairi, yang dipimpin langsung oleh Danramil Kapten Inf T.…

31 menit ago

Kolaborasi Pemerintah dan Masyarakat Kunci Sukses Kebijakan Pajak di Sergai

Pegajahan, infobanua.co.id - Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) terus berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kebijakan…

34 menit ago

Ketua TP-PKK Sergai Dilantik, Hj. Rosmaida Darma Wijaya Siap Perkuat Program Kesejahteraan Keluarga

Medan, infobanua.co.id - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai),…

37 menit ago