Categories: Jawa Tengah

Terjunkan Ratusan Personel, Polres Jepara Amankan Laga Persahabatan antara Persijap vs Persipa

Jepara, infobanua.co.id– Polres Jepara melaksanakan pengamanan pertandingan sepak bola laga Persijap Jepara menjamu Persipa Pati dalam laga uji coba di Stadion Gelora Bumi Kartini pada hari ini, Sabtu (8/7/2023).

Pengamanan pertandingan sepak bola yang dipimpin langsung oleh Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan tersebut menerjunkan sebanyak 300 personel yang terdiri dari personel Polres Jepara dan instansi terkait serta security official (Steward) dari panitia pelaksana.

“Pihaknya menurunkan 300 personel saat pengamanan pertandingan Persijap Vs Persipa Pati,” ujar Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan saat dikonfirmasi.

Pola pengamanan laga ini, kata dia, sama seperti pengamanan laga Persijap lawan PSIS Semarang lalu, yakni berpedoman pada Perpol Nomor 10 Tahun 2022.

Di mana dalam aturan tersebut pengamanan di dalam stadion mengoptimalkan peran steward. Di samping itu pula, area Stadion steril kendaraan suporter.

Suporter harus memakirkan kendaraannya di kantong-kantong parkir yang tersedia di luar area stadion.

Lebih lanjut, Kapolres Jepara menambahkan, pengamanan dilakukan mulai dari tempat pertandingan, pengawalan bus pemain dan official kedua kesebelasan hingga berada di Gelora Bumi Kartini Jepara.

Berdasarkan informasi penyelenggara, jumlah penonton yang hadir dari suporter Persijap Jepara berjumlah 7400 orang sedangkan suporter Persipa Pati sendiri berjumlah 600 orang.

Hasil pertandingan sendiri antara Persijap Jepara vs Persipa berakhir dengan skor 4 : 1, untuk kemenangan Persijap Jepara, dan secara keseluruhan dari mulai pertandingan sampai selesai serta suporter bubar, situasi terpantau aman, tertib dan lancar.

Sementara itu secara terpisah, Kabag Ops Kompol Sutono mengatakan, “Kami sudah melakukan rapat koordinasi persiapan pengamanan sepak bola antara Persijap Jepara vs Persipa Pati dengan mengundang pihak manajemen klub dan panpel, perwakilan dari masing – masing supporter kedua klub, instansi terkait seperti Kodim 0719/Jepara, Dishub, Satpol PP dan Dinas Kesehatan Kabupaten Jepara,” ujarnya.

Tentunya Polri mendukung penuh pengamanan sesuai tupoksi kami sehingga laga uji coba dapat berjalan lancar. Kami jamin keamanan saat even laga persahabatan itu berlangsung di kabupaten Jepara.

Kabag Ops juga menambahkan, 300 personel telah diterjunkan dalam kegiatan ini sebagai tim pengamananan yang terdiri dari gabungan Polres Jepara, Kodim 0719/Jepara, Satpol PP, Dishub, dan security official (Steward) dari panitia pelaksana.

(hms)

infobanua

Recent Posts

Bandar Pil Koplo Terungkap di Jl. Kalibaru Timur

Jakarta, infobanua.co.id – Dalam sebuah pengungkapan yang mengejutkan, peredaran obat keras golongan G, khususnya Tramadol…

2 jam ago

Bupati Zairullah Lantik PC Gerakan Pemuda Ansor Kab Tanbu

BATULICIN, infobanua.co.id – Pelantikan Pengurus Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Tanah Bumbu. Masa…

2 jam ago

Workshop SAKIP Bupati: Perencanaan Berorientasi Kinerja

BATULICIN, infobanua.co.id – Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar membuka secara resmi Workshop Sistem Akuntabilitas Kinerja…

2 jam ago

Tegal American Jeep (TAJ) Raih Penghargaan Kategori Kendaraan Tertua se-Indonesia

Tegal, infobanua.co.id - Tegal American Jeep (TAJ) memberangkatkan 6 unit kendaran Jeep Ex Military di…

2 jam ago

“Gelaran Pilkada Kian Dekat, BPJS Watch Ingatkan Kepala Daerah Lindungi Pekerja Badan Ad Hoc”

Jakarta, 20 September 2024 - Koordinator Advokasi BPJS Watch Timboel Siregar mengingatkan para Kepala Daerah…

2 jam ago

Praktek Kleptokrasi di Indonesia

Oleh: Pribakti B   Tidak ada sistem politik yang sempurna. Sejarah pernah menyaksikan beragam kekuasaan…

2 jam ago