Categories: BANJAR

DKISP Banjar Monitoring dan Evaluasi SPBE

Martapura, infobanua.co.id –  Dinas Kominfo Statistik dan Persandian (DKISP) Kabupaten Banjar melalui Bidang E Government menggelar Rapat Koordinasi Monitoring dan Evaluasi SPBE terkait Domain Kebijakan dan Penajaman SK Tim Koordinasi SPBE serta SK Tim Evaluasi Mandiri Internal SPBE, di Command Center Martapura, Selasa (11/7/2023) pagi.

Sekda Banjar HM Hilman dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oleh Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik I Gusti Made Suryawati  mengatakan, seiring dengan komitmen dan arahan dari pemerintah pusat dalam Reformasi Birokrasi, evaluasi SPBE menjadi hal yang sangat penting.

“Melalui indikator penilaian yang telah ditentukan, kita akan mengukur tingkat kematangan di domain kebijakan ini disertai pengkoordinasian bahan pendukung pelaksanaan Kegiatan Evaluasi Internal SPBE di Kabupaten Banjar,” ucapnya.

Menurutnya, partisipasi aktif dan pemikiran yang konstruktif dari masing-masing peserta akan sangat berarti dalam merumuskan langkah-langkah strategis kedepan.

“Mari kita bersama-sama mengevaluasi capaian dan tantangan yang dihadapi dalam pelaksanaan SPBE di Kabupaten Banjar. Kita akan mendapatkan pemahaman yang lebih baik mengenai keberhasilan yang telah dicapai serta potensi peningkatan yang dapat dilakukan untuk mengoptimalkan sistem pemerintahan berbasis elektronik,” ajaknya.

Sementara Kabid Penyelenggaraan E Government Cornelius Kristiyanto mengatakan, saat ini sudah ada panduan untuk menyampaikan bukti dukung sehingga tidak ada lagi asal upload dokumen.

“Kawan-kawan evaluator yang menginginkan bukti dukung bisa dicari dengan mudah, salah satunya melalui bentuk pdf. Bukti dukung juga harus screenshoot dokumennya kalau ada aplikasinya juga discreenshoot,” ucap Kristiyanto.

Rakoor ini diikuti perwakilan Kepala Bappedalitbang, BPKPAD, BKDPSDM, para kepala bagian di lingkungan Setda Banjar, para Kabid/Kasi DKISP Banjar dan sejumlah undangan, diisi  dengan pemaparan materi, diskusi dan tanya jawab.

Fad/IB

infobanua

Recent Posts

Forum Masyarakat Banjarbaru Pencinta Demokrasi Dukung Hasil Pilkada, Sampaikan Tuntutan di KPU

Banjarbaru, infobanua.co.id – Ketua DPRD Kota Banjarbaru, Gusti Rizky Sukma Iskandar Putera, SE, hadir dalam…

3 jam ago

Banjarbaru Apresiasi Wajib Pajak Lewat Undian PBB-P2

Banjarbaru, infobanua.co.id – Pemerintah Kota Banjarbaru terus mengupayakan peningkatan kesadaran masyarakat dalam berpartisipasi pada pembangunan…

3 jam ago

Dialog Akhir Tahun, Wali Kota Aditya Tegaskan Pentingnya Kebersamaan dalam Pembangunan Banjarbaru

Banjarbaru, infobanua.co.id– Kota Banjarbaru telah menunjukkan kemajuan luar biasa di berbagai sektor selama empat tahun…

5 jam ago

Pemko Banjarbaru Sosialisasikan Identitas Kependudukan Digital untuk Percepat Layanan Publik

Banjarbaru, infobanua.co.id – Pemerintah Kota Banjarbaru melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) menggelar acara Sosialisasi…

5 jam ago

Pemprov Kalsel Lakukan Uji Coba Coretax DJP

Banjarmasin, 12 Desember 2024 – Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Kalimantan Selatan dan Tengah (Kanwil…

8 jam ago

Telkomsel Digital Campus Ecosystem di Universitas Lambung Mangkurat Semangat Indonesia Perkuat Ekosistem Digital Pendidikan

Telkomsel berkolaborasi bersama Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin menghadirkan seminar edukasi dengan tema “Unlock Golden Youth…

9 jam ago