Pelaihari, infobanua.co.id – Dalam rangka penggunaan dana hibah bantuan keuangan kepada partai politik dapat tepat sasaran, Pemerintah Kabupaten Tanah Laut (Tala) melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Tala menggelar Sosialisasi hibah bantuan keuangan kepada partai politik (Parpol) di aula Kesbangpol Tala, Kamis (13/07/2023).
Bupati Tala yang dalam hal ini diwakili oleh Kaban Kesbangpol Tala Mohammad Syahid menyampaikan kepada para peserta sosialisasi agar dapat mengikuti sosialisasi dengan baik.
“Hal ini semua agar baik pelaksanaanya, baik dalam administrasinya, tertib dalam pengelolaannya, kami hadirkan narasumber yang merekomendasikan pertanggungjawaban parpol yang benar dalam penggunaan dana hibah,” kata Syahid.
Dirinya turut menyampaikan dengan adanya sosialisasi hibah bantuan keuangan kepada parpol, kedepannya tidak ada lagi parpol yang bermasalah terkait penggunaan dana hibah parpol yang telah pemerintah salurkan.
“Seperti halnya jangan sampai mengabaikan pajak yang telah seharusnya ditunaikan, pajak sudah seharusnya disisihkan dari setiap kegiatan,” ucap Syahid.
Sebagai informasi peserta kegiatan penerima dana hibah keuangan kepada parpol terdiri dari pengurus partai politik 5 orang per partai, baik pengurus di kabupaten dan dari cabang atau ranting di kecamatan, adapun partai yang berhadir dalam sosialisasi tersebut yaitu dari PDIP, Gerindra, Golkar, Nasdem, PAN, PKS, PKB, Demokrat, PPP dan Hanura.
Dalam sosialisasi tersebut menghadirkan narasumber dari kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (Kp2kp) Tala, Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK) RI Perwakilan Provinsi Kalsel.
Dil/IB
Tangerang, Infobanua.co.id – Pengurus DKM Masjid Roudhotul Jannah Taman Cipulir Estate Cipadu Jaya, Kecamatan Larangan,…
WSBP kembali menunjukkan kinerja luar biasa dengan menerima penghargaan Indonesia Best Corporate Secretary Awards 2024…
Kuliah adalah salah satu fase penting dalam kehidupan seorang mahasiswa. Di masa ini, penampilan menjadi…
Karawang, infobanua.co.id - Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) dari Kementerian Sosial…
Bitcoin adalah salah satu cryptocurrency paling populer di dunia, dan semakin banyak orang di Indonesia…
Para penumpang di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, dan Bandara Sultan Syarif Kasim II, Pekanbaru, memberikan…