Categories: Banjarbaru

Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Lepas Gerak Jalan 10 K Pelajar SMA/SMK Seluruh Kalsel

Banjarbaru, infobanua.co.id – Gubernur Kalsel, H. Sahbirin Noor atau yang akrab disapa Paman Birin, telah melepas lomba gerak jalan 10 K yang diikuti oleh pelajar SMA/SMK dari seluruh Kalsel. Acara ini berlangsung di depan Kantor Sekretariat Daerah Provinsi Kalsel di Banjarbaru pada hari Sabtu (12/8) siang.

Kegiatan pelepasan peserta gerak jalan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Jadi Provinsi Kalsel yang ke-73 dan juga HUT Proklamasi Kemerdekaan yang ke-78 pada tahun 2023.

Paman Birin di hadapan ratusan pemuda-pemudi dan pelajar di seluruh Kalsel menggugah semangat juang para pahlawan yang perlu di teladani, terutama dalam menghadapi tantangan di masa depan.

“Dalam menghadapi berbagai tantangan, semangat pahlawan harus senantiasa mengalir dalam diri kita. Terlebih lagi, mengingat dalam waktu dekat, Ibukota Nusantara akan dipindahkan ke Kalimantan Timur,” ungkap Paman Birin.

Paman Birin menjelaskan bahwa perpindahan Ibukota Nusantara (IKN) ke Kaltim akan menjadikan Kalsel sebagai pintu gerbang utamanya.

“Dengan moto ‘Kalsel Babussalam’, yang berarti pintu keselamatan, kita akan menjadi gerbang bagi Ibukota Nusantara,” tandas Paman Birin.

Paman Birin juga menegaskan bahwa mindset saat ini adalah bahwa setiap orang yang tinggal di Kalimantan akan merasakan dampak positif dari perubahan ini.

“Semua adik-adik akan merasakan dampak positif, seperti masuk surga,” tambah Paman Birin.

Di akhir pidatonya, Paman Birin mengajak semua peserta untuk bersama-sama bersorak dengan yel-yel “Merdeka”, yang dijawab oleh ratusan siswa dengan semangat “Merdeka”, “Bergerak”, yang dijawab dengan “Yes”, serta “Anak Banua Kalimantan Selatan”, yang dijawab dengan penuh semangat “Yes”.

Acara pelepasan lomba gerak jalan 10 K ini melibatkan 28 tim dari kategori SMA/sederajat, dengan setiap tim terdiri dari 15 orang.

Selain itu, juga terdapat kategori dewasa putri yang diikuti oleh 9 tim (15 org/tim).

Pada Sabtu pagi sebelumnya, telah dilakukan pelepasan peserta gerak jalan 5 K untuk kategori SD yang diikuti oleh 10 tim (11 org/tim), SMP dengan 26 tim (11 org/tim), serta SKPD dengan 13 tim (15 org/tim).

Pertandingan gerak jalan 20 K yang melibatkan kategori Dewasa Putra dengan 10 tim (17 org/tim) akan diadakan pada hari Minggu (13/8) pagi.

Diperkirakan total jumlah peserta untuk semua kategori lomba gerak jalan mencapai sekitar 1.316. Fad/IB

infobanua

Recent Posts

BrainBoost Money Magnet: Audio Inovatif untuk Mengubah Pola Pikir dan Menarik Rezeki

Jakarta, 19 Desember 2024 – Mengubah pola pikir dan kebiasaan terhadap uang sering kali menjadi…

3 jam ago

Apparel yang Nyaman untuk Olahraga: Pilihan Terbaik dari Bodypack

Olahraga adalah bagian penting dari gaya hidup sehat, dan kenyamanan saat berolahraga sangat mempengaruhi performa…

3 jam ago

VRITIMES dan Inisumedang.com Jalin Kerja Sama Strategis untuk Tingkatkan Konten Digital Lokal

Jakarta, 01 Januari 2025 – VRITIMES, platform media berbasis digital yang terus berkembang, secara resmi…

3 jam ago

VRITIMES dan Hallosumedang.com Resmi Jalin Kerjasama Strategis untuk Penyebaran Informasi

Jakarta, 31 Desember 2024 – VRITIMES, platform berita yang berfokus pada penyampaian informasi terkini dengan…

3 jam ago

VRITIMES dan Korsum.id Jalin Kerjasama untuk Tingkatkan Layanan Informasi Digital

Jakarta, 30 Desember 2024 – VRITIMES, platform media digital yang dikenal inovatif dalam penyajian berita…

3 jam ago

VRITIMES dan Pojokindonesia.com Jalin Kerja Sama untuk Menghadirkan Berita Berkualitas

Jakarta, 29 Desember 2024 – VRITIMES, platform berita digital yang fokus pada jurnalisme berkualitas, dengan…

3 jam ago