Categories: Daerah

Upacara 17 Agustus 2023 HUT ke-78 RI di Kab Bone Berjalan Sukses dan Lancar

BONE , infobanua.co.id – Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-78 digelar di lapangan Merdeka, Kamis, 17 Agustus 2023, dengan mengusung tema ‘Terus Melaju Untuk Indonesia Maju’.

Bupati Bone Dr HA Fahsar M Padjalangi, M.Si bertindak sebagai Inspektur Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di Lapangan Merdeka, Jl Petta Ponggawae, Kota Watampone, Kamis (17/8/2023).

Sementara yang bertindak Perwira Upacara Pasi Ops Kodim 1407 Bone Lettu Arh. Akhyar Budiman.
Komandan Upacara Kapten Arh Muh Amin, Danramil 1407/14 Libureng.

Bertindak sebagai pembawa bendera merah putih ananda Jingga Asrani Tanri , sebagai cadangan Winda Indriana

Bertindak sebagai pembentang bendera merah putih Angga Kurniawan , sebagai pengerek bendera merah putih Ahmad Bacuk Akbar Firdaus dan bertindak komandan kelompok 8 Raka Nawfal Hasan

Pembaca Proklamasi yakni Ketua DPRD Bone Irwandi Burhan.

Bupati Bone Dr. H.A. Fahsar M Padjalangi, M.Si, menuturkan momentum HUT ke-78 Republik Indonesia untuk mengenang perjalanan bangsa.

“Kemerdekaan yang kita raih punya tanggung jawab tidak hanya mempertahankan tetapi mengenang perjuangan pahlawan dan menghargai pejuang pahlawan bangsa, kita kenang kembali terbebas dari penjajahan,” kata Bupati Bone.

Ia pun juga mengajak semua pihak untuk bersinergi semua pihak untuk mempererat persatuan dan mencapai percepatan pembangunan.

“Mari melaju bersama dengan menggelorakan semangat dalam mempererat persatuan dan keutuhan negara karena kemerdekaan adalah nikmat rahmat Allah SWT,,” kata Bapak Bupati Bone.

Sementara itu Wakil Bupati Bone Ambo Dalle berharap sebagai generasi bangsa bertanggung jawab meneruskan pejuang terdahulu dengan mengisi program pembangunan untuk kesejahteraan rakyat.

Upacara Bendera itu dihadiri Wakil Bupati Bone Drs H Ambo Dalle, MM serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bone, Pimpinan OPD Kabupaten Bone.

Serta diikuti sejumlah Pelaton, mulai Denpom VII/3 Bone, Korem 141 Toddoppuli, Kodim 1407 Bone, Brimob Yon C, Polres Bone, Satpol PP Bone, Dinas Perhubungan, Damkar, BPBD, Korpri Bone, MAN 1 Bone, SMAN 1 Bone, SMKN 1 Bone, SMK Baruna Jaya, SMAN 3 Bone, SMAN 13 Bone, Politenik Perikanan Bone.

Aida

infobanua

Recent Posts

DWP Peduli Korban Kebakaran

BATULICIN, infobanua.co.id - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Tanah Bumbu mengunjungi korban kebakaran yang terjadi…

6 jam ago

Kemenhub RI Sarankan Laporkan AMP di Kawasan Bandar Udara Binaka Gunungsitoli-Sumut

Medan, infobanua.co.id - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI menyarankan untuk melaporkan Perusahaan Asphalt Mixing Plant (AMP)…

8 jam ago

SD Negeri 011 Tanah Grogot Perkuat Komunitas Belajar dan Paguyuban di Tahun Ajaran Baru

Tana Paser, Tanah Grogot, infobanua.co.id - Pada awal tahun ajaran baru 2024/2025, SD Negeri 011…

9 jam ago

Peringati Hari Bhayangkara ke-78 Kapolres Kotabaru Hadirkan Tokoh Agama Untuk Doa Bersama

KOTABARU, infobanua.co.id - Kapolres Kotabaru AKBP Dr.Tri Suhartanto S.H.,M.H., M.Si mengajak semua berbagai tokoh agama…

9 jam ago

Perumdam Tirta Kencana Samarinda Tingkatkan Layanan Distribusi Air Bersih untuk 18 Ribu Pelanggan

SAMARINDA, infobanua.co.id - Perumdam Tirta Kencana Kota Samarinda kini telah mendistribusikan air bersih kepada lebih…

9 jam ago

PCNU Purwakarta Kukuhkan 18 Lembaga Departementasi Organisasi

Purwakarta, infobanua.co.id -Nahdlatul Ulama (NU) adalah sebuah Organisasi Masyarakat Islam yang berjuang dalam tiga bidang,…

9 jam ago