Categories: TANAH BUMBU

Bupati Zairullah Hadiri Kongres BEM se Kalsel

BATULICIN, infobanua.co.id – Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar menghadiri kongres Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se Kalimantan Selatan yang berlangsung Jum at (15/09/2023) di Gedung Mahligai Bersujud.Kecamatan Simpang Empat.

Turut hadir jajaran Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu serta pihak Polres Tanah Bumbu maupun sejumlah anggota DPRD Tanbu.

Dilaporkan ketua Pelaksana BEM sekaligus Ketua Kordinator Daerah 2 ,Arif Padilah, bahwa kegiatan ini diikuti 50 mahasiswa dan mahasiswi diberbagi universitas di Kalimantan Selatan.

Tujuan dari kongres ini yakni untuk mengikat tali silaturahmi dan memperkuat gerakan mahasiswa se Kalimantan Selatan serta diharapkan memberi dampak positif.

Menurutnya, Pemuda atau mahasiswa saat ini berperan penting terhadap penopang bangsa. Dengan demikian pelaksanaan kongres ini bisa memberikan eksistensi dan terbentuk sebuah jatidiri mahasiswa.

“Melalui kongres inilah diharapkan pula para mahasiswa tumbuh rasa kecintaan terhadap organisasi dan bisa menimbulkan anak muda yang berbobot, berbakat dan secara efesien bisa bersaing di kalangan nasional bahkan internasional,”jelasnya.

Dalam kesempatan itu Bupati sangat mengapresiasi atas diselenggarakan kongres BEM SE Kalimantan Selatan ini.

Menurutnya,acara ini adalah kegiatan yang strategis dan luar biasa dalam konteks potensi bangsa khususnya di Kalimantan Selatan.

“Seharusnya saya hari ini sudah ke Surabaya tapi kerena menyayangi para mahasiswa,maka diundur. Itu adalah bentuk apresiasi saya dan bentuk support.Sehingga kita bisa bersilaturahmi dan berkomunikasi.,”ujarnya.

Kenapa demikian, Bupati yakin bahwa , ditangan mahasiswa lah penerus masa depan. Meski itu lah komitmen yang harus dibangun.

Kerena komitmen itu pula, saat ini Bupati telah berjuang ke pemerintah pusat, demi memfasilitasi wadah pengembangan anak muda ataupun mahasiswa yang sudah menyelesaikan kuliahnya.

“Kini kita sedang berjuang demi perkembangan anak muda, dan Alhamdulillah dikalimantan Selatan sedang kita bangun Balai latihan kerja atau BLK bertarap tingkat internasional.,”paparnya.

Di BLK itu sendiri ungkapnya, akan ada sebuah kelanjutan proses pendidikan yang sudah didapatkan di Kampus, agar kemudian pesertanya semakin mendapatkan banyak keterampilan untuk menghadapi dan meraih masa depan.

“Disana akan ada pelatihan teknis dan ada juga bahasa kemudian ada komputer dan beberapa bentuk latihan yang menunjang keahlian lainnya.”tutupnya.(/http/MC.Tanbu.co.id)

infobanua

Recent Posts

Mendorong Ketahanan Pangan Indonesia Timur, PT Pupuk Kaltim Akan Bangun Pabrik Pupuk di Fakfak

Papua, infobanua.co.id - Di tengah tantangan besar dalam memperkuat ketahanan pangan nasional, PT Pupuk Kaltim…

1 jam ago

RSUD Palangka Raya Rayakan Natal 2024, dr. Abram Sidi Winasis : Melayani Dengan Hati dan Kasih.

Palangka Raya, infobanua co.id - RSUD Kota Palangka Raya melaksanakan ibadah dan perayaan natal tahun…

1 jam ago

Satukan Komitmen, Rutan Dumai Gelar Pencanangan Zona Integritas dan Penandatanganan Pakta Integritas

Dumai, infobanua.co.id - Guna menyatuan komitmen bersama dalam membangun Zona Integritas Tahun 2025, Rumah Tahanan…

1 jam ago

Inilah Semua yang Perlu Diketahui tentang World Liberty Financial (WLFI)

World Liberty Financial (WLFI) menjadi salah satu proyek yang mencuri perhatian di pasar kripto yang…

2 jam ago

VRITIMES dan Borneoupdate.com Resmi Jalin Kerja Sama untuk Penyediaan Berita Digital Berkualitas

Jakarta, 23Januari 2025 – VRITIMES, platform media digital yang fokus pada pemberitaan berbasis inovasi teknologi, hari…

2 jam ago

Apakah ETF XRP Akan Membuat Harga XRP Meroket? Ini Analisisnya!

Dalam beberapa bulan terakhir, XRP mencuri perhatian dengan tren kenaikan harga yang cukup menjanjikan. Faktor…

3 jam ago