Categories: TANAH LAUT

Pemkab Tala Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2023

Pelaihari, infobanua co.id – Penjabat (Pj) Bupati Tanah Laut (Tala) H. Syamsir Rahman bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati Tala pada Senin (2/10/2023).

Upacara diikuti mulai dari segenap jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Tala, Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) hingga seluruh Apatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tala serta Organisasi Kepemudaan yang ada di Tala.

Usai upacara, H. Syamsir Rahman mengatakan bahwa upacara digelar sarana mengenang dan mendoakan para pahlawan yang telah gugur. Ia juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai pancasila.

“Ini bentuk memperingati dan mengenang bahwa ada pahlawan-pahlawan kita yang gugur pada saat itu, mereka yang mempertahankan negara dan ideologi pancasila hingga mengorbankan nyawa mereka. Kita berdoa semoga jasa para pahlawan dan amal baik mereka diterima disisi Yang Maha Kuasa,” kata Syamsir.

Selanjutnya Syamsir mengutarakan sebagai generasi penerus, kita semua harus meneruskan perjuangan kemerdekaan yang telah didapatkan oleh para pahlawan kita terdahulu.

“Secara harfiah, kita harus isi kemerdekaan ini dengan tetap memegang teguh pancasila di hati kita dan terus melaksanakan pembangunan sesuai dengan kewenangan serta mengutamakan membantu seluruh masyarakat di wilayah kita,” pungkas Syamsir.

Pada kesempatan ini dilakukan nota kesepakatan antara Pemkab Tala dengan Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas I Banjarmasin tentang Gerai Penerbitan Gross Akta Pendaftaran Kapal Nelayan dengan ukuran sampai tiga puluh gross tonnage. Juga nota kesepakatan antara Pemkab Tala dengan Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas III Kintap tentang Gerai Penerbitan Pas Besar Permanen untuk Kapal Penangkap Ikan dengan ukuran sampai dengan tiga puluh gross tonnage.

Selain itu juga dilakukan penyerahan masker untuk Kecamatan Kurau, Kecamatan Bati-Bati, dan Kecamatan Tambang Ulang oleh Pj Bupati Tala. Juga dilakukan penyerahan beras dari Perum Badan Urusan Logistik (BULOG) Kanwil Kalimantan Selatan (Kalsel) kepada Pj Bupati Tala yang kemudian diserahkan lagi secara simbolis kepada perwakilan masyarakat.

Dil/IB

infobanua

Recent Posts

Disbudporapar Banjarmasin Gelar FGD Desain Olahraga Daerah untuk Implementasi DBON

Banjarmasin, infobanua.co.id – Dalam rangka mendukung implementasi Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) dan memastikan pembangunan…

27 menit ago

PJ Bupati HSS Resmikan Sosialisasi Pemilih Pemula untuk Tingkatkan Partisipasi Pemilu

Kandangan, infobanua.co.id – Pejabat (PJ) Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS), Endri, A.P., M.AP., secara resmi…

36 menit ago

Event Jelajah Literasi. Bupati Sampaikan Ini

BATULICIN, infobanua.co.id - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten (dispersip) Tanah Bumbu Gelar Event Jelajah Literasi…

42 menit ago

Indosat Business Perkenalkan Solusi IoT untuk Mendukung Konservasi Mangrove di Indonesia

Jakarta, 17 Oktober 2024 – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH), melalui Indosat Business, menegaskan komitmennya dalam mendukung keberlanjutan…

1 jam ago

Pj Ketua TP PKK HSS Resmikan Pelatihan UP2K untuk Peningkatan Ekonomi Keluarga

Kandangan, infobanua.co.id – Pj. Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Hj. Mutia…

1 jam ago

DKUMPP Banjar Gelar Sosialisasi Ekspor untuk Pelaku Usaha Mikro

Martapura, infobanua.co.id – Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan (DKUMPP) Kabupaten Banjar mengadakan sosialisasi…

1 jam ago