Pemkab Batola Laksanakan Tes Asesmen 30 Calon Kades
MARABAHAN – Sebanyak 30 desa di Kabupaten Barito Kuala, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) tahun ini kekosongan kepala desa.
Itu karena masa jabatan kepala desa di 30 desa itu, 25 memang jabatan berakhir dan lima desa karena kepala desanya mengundurkan diri karena mengikuti kontestasi politik sebagai caleg Pemilu 2024.
Desa Beringin, Kecamatan Alalak, Kabupaten Barito Kuala adalah salah satu desa yang kepala desanya mengundurkan diri, sehingga Sekdes Husin yang menjadi pelaksana tugas Kepala Desa Beringin.
Kepala Bidang Pemerintah Desa pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Dewi Ariyani dikonfirmasi Kamis (9/11/2023) membenarkan.
Menurutnya, 30 desa yang kekosongan kepala desa tidak dapat menggelar pemilihan kepala desa serentak karena moratorium.
Penundaan pemilihan kepala desa serentak di Kabupaten Barito Kuala akan dilaksanakan pada 2025 mendatang.
Mengisi kekosongan kepala desa di 30 desa itu, pada akhir Desember 2023 ini akan dilantik para penjabat kepala desanya dari aparatur sipil negara.
“Kami sudah melaksanakan tes asesmen calon penjabat kepala desa di 30 desa tersebut,” ungkapnya.
Menurutnya, tes asesmen itu sesuai arahan pimpinan dan masukan dari Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Barito Kuala.
Masih kata Dewi Ariyani, tujuan asismen penjabat kepala desa itu agar memotivasi dan bersaing inovasi membangun desa antara kepala desa hasil pemilihan dengan penjabat kepala desa, selama satu tahun tersebut. “Kami berkerjasama dengan Pusat Pelayanan Asesmen Kompetensi Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Lambung Mangkurat.
Jadi, penjabat kepala desa tidak lagi ditunjuk oleh Camat. Tetapi diusulkan dua orang dari Kantor Kecamatan dan satu dari organisasi perangkat daerah. Ini pertama kali asismen penjabat kepala desa di Provinsi Kalsel,” pungkasnya.
rel/bp