infobanua.co.id
Beranda KOTABARU Ketua DPRD Sampaikan Pemilu 2024 Sudah Dekat, Semoga Aman dan Damai

Ketua DPRD Sampaikan Pemilu 2024 Sudah Dekat, Semoga Aman dan Damai

Ketua DPRD Kotabaru saat rakoor bersama Forkopimda untuk mensukseskan pemilu 2024 mendatang di lokasi wisata jetski Teluk Mesjid kecamatan Pulau laut Timur sabtu (25/11/2023).

Kotabaru, infobanua.co.id – Pemilu 2024 mendatang kurang dari 100 hari lagi, mari kita jaga Pemilu ini dengan baik hingga terciptanya kondisi aman dan damai, ucap Ketua DPRD Kotabaru saat  rakoor bersama Forkopimda untuk mensukseskan pemilu 2024 mendatang di lokasi wisata jetski Teluk Mesjid kecamatan Pulau laut Timur sabtu (25/11/2023).

Dalam pertemuan tersebut, orang nomor satu di Legislatif Kotabaru ini menyampaikan, di tahun-tahun sebelumnya pelaksanaan pesta demokrasi selalu berjalan tertip aman dan damai, ujarnya.

Namun pemilu di 2024 mendatang kita semua mengharakan tetap seperti pemilu sebelumnya tetap terjaga dengan baik hingga pelaksanaannya lancar sampai selesai.

Stairi juga dalam pertemuan tersebut mengatakan, kini susah mulai terasa perbedaan-perbedaan  di tengah masyarakat.

Dimana Kotabaru ini bisanya masuk dalam peta zona merah dalam pelaksanaan pemilu, istilahnya termasuk rawan lah, akan tetapi pelaksanaanya tetap bisa sukses berkat dukungan semua pihak, kata Syiri.

Dalam menjalankan pesta demokrasi ini hendaknya walaupun  berbeda  suku dan ras kita semua berjalan dan bergandengan tangan mensuksekan pemilu mendatang.

“Walau berbeda pilihan jagan di jadikan permusuhan, beda pilihan itu wajar, yang terpenting rasa persaudaraan di antara kita warga Kotabaru tetap terjaga dengan baik, ucapnya.

Dikesempata itu ketua DPRD Kotabaru juga mengingatkan netralitasnya semua penyelengara.Dimana  para ASN selalu menjadi perhatian, mereka dilarang memihak atau terlibat dalam politik praktis, namun mereka berhak untuk memilih.

Selain itu Ketua DPRD Kotabaru ini juga menghimbau kepada semua lapisan masyarakat Kotabaru, agar pemilu 2024 mendatang  jangan sampai golput,datanglah ke TPS,  dimana TPS tersebut tempat anda menggunakan hak suara masing-masing,” pungkasnya.

(JL).

Bagikan:

Iklan