infobanua.co.id
Beranda HULU SUNGAI TENGAH Ketua TP PKK Kabupaten HST Lantik Ketua TP PKK Kecamatan

Ketua TP PKK Kabupaten HST Lantik Ketua TP PKK Kecamatan

Ketua TP PKK Kab HST Cheri Bayuni Budjang Aulia Oktafiandi melantik 5 Ketua TP PKK Kecamatan, bertempat di Pendopo Kab HST, Selasa (12/12/2023).

Barabai, infobanua.co.id – Ketua TP PKK Kab HST Cheri Bayuni Budjang Aulia Oktafiandi melantik 5 Ketua TP PKK Kecamatan, bertempat di Pendopo Kab HST, Selasa (12/12/2023). Adapun Ketua TP PKK Kecamatan yang dilantik adalah Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Batu Benawa, Hantakan, Batang Alai Utara, Batang Alai Selatan dan Haruyan.

Hadir dalam acara Bupati HST H Aulia Oktafiandi, Ketua GOW Hj Fauziah Hasby, Asisten Pemerintahan dan Kesra, Para Kepala OPD, Camat dan undangan lainnya.

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten HST Cheri Bayuni Budjang Aulia Oktafiandi, dalam sambutannya mengharapkan Tim Penggerak PKK mampu merencanakan program pemberdayaan dan peningkatan kesejahteraan keluarga yang terukur.

Sesuai dengan kebutuhan masyarakat, baik dalam pembinaan dan pengembangan program PKK yang sudah berjalan, maupun dalam membuat gagasan program baru untuk pemberdayaan dan peningkatan kesejahteraan keluarga.

Berikanlah pengabdian terbaik bagi kemajuan Banua. semoga Allah SWT senantiasa memberikan rahmat serta bimbingan kepada kita dalam melanjutkan tugas dan pengabdian terhadap bangsa dan negara.

”Saya ucapkan selamat dan sukses kepada ibu-ibu yang baru saja dilantik sebagai ketua TP PKK kecamatan,”tutupnya

Bupati Aulia juga menyampaikan pesan kepada seluruh ketua TP PKK Kecamatan yang dilantik, untuk senantiasa bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa. Wujudkan rasa syukur tersebut, melalui kinerja yang baik dan tanggung jawab yang tinggi.

”Saya mengucapkan terima kasih yang mendalam, sekaligus apresiasi yang tinggi atas kerjasama yang baik selama ini. TP PKK telah banyak membantu Pemerintah Kab HST,”tuturnya

Bupati berharap kepada seluruh TP PKK di Kab HST senantiasa konsisten dalam menebarkan manfaat bagi seluruh masyarakat. Niatkan pelaksanaan seluruh kegiatan PKK sebagai ibadah dan demi kebermanfaatan bersama.

”Saya minta kepada para Camat sebagai Ketua Pembina TP PKK Kecamatan, untuk senantiasa memberikan support, bimbingan dan dukungan terhadap tp pkk dalam melaksanakan sepuluh program pokok PKK,”harap Bupati

”Saya ucapkan selamat, semoga pelantikan hari ini dapat menambah semangat dalam membangun bangsa, melalui pemberdayaan keluarga, dan pembangunan sumber daya manusia di wilayah masing-masing,”tutup Bupati

Dil

Bagikan:

Iklan