infobanua.co.id
Beranda TAPIN Pj Bupati Tapin Gelar Rapat Bahas Program Kerja Tahun 2024

Pj Bupati Tapin Gelar Rapat Bahas Program Kerja Tahun 2024

Rantau – Mengawali kerja awal tahun 2024, Pemerintah Kabupaten Tapin menggelar rapat koordinasi bersama jajarannya untuk membahas program kerja akan di laksanakan Selasa (2/1/2024) bertempat Aula Tamasa Kantor Bupati Tapin.

 

Rapat koordinasi dipimpin langsung Penjabat (Pj) Bupati Tapin Muhammad Syarifuddin didampingi Sekretaris Daerah Tapin Dr Sufiansyah, Aspem Kesra Zainal Abidin dan Asisten Ekonomi dan Pembangunan Errani Martin dan Asisten Administrasi Umum Fiqri Irmawan.

 

Terungkap dibahas dalam rakor ada tiga agenda dibahas, pertama Ekspos penawaran kerjasama pemerintah daerah dengan Yayasan Hasnur Centre. Kedua Persiapan Haul Guru Sekumpul ke 19 Tahun 2024 dan ketiga Expos Persiapan MTQ Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan ke XXXV Tahun 2024.

 

Pj Bupati Tapin Muhammad Syarifuddin mengatakan,  mengawali kerja awal tahun 2024 ini, ada beberapa program kerja yang akan dikerjakan dan agenda diluar program pemerintah Daerah Kab Tapin.

 

“Sebelum memulai kerja awal tahun 2024 ini, kita kumpulkan semua Kepala SOPD Lingkup Tapin untuk membahas program kerja tahun 2024 dilakukan,” jelas Pj Bupati Tapin.

 

Disamping itu pula ada agenda yang tidak terprogram yaitu persiapan menyambut haul guru Sekumpul terkait pendirin posko atau res area yang akan dibuat oleh para relawan berada di jalan nasional untuk menjamu jemaah dari hulu sungai menuju Martapura.

 

“Ini pemerintah daerah bersama relawan sekumpul Kabupaten Tapin membahas untuk bagaimana baiknya dalam penyambutan jemaah menghadiri haul sekumpul saat melintas di jalan nasional kabupaten Tapin nyaman dan tidak menimbulkan kemacetan,” katanya.

 

Disisi lain juga, ia mengharapkan kepada jajarannya dalam memulai kinerja awal tahun ini,  harus dengan semangat baru.

 

“Kinerja kita harus ditingkatkan, supaya bisa lebih baik lagi,” ujarnya.

 

Ditambahkan Pj Bupati Tapin, bahwa untuk program kerja di tahun 2024 nanti prioritasnya tetap, apa yang diinstruksikan oleh pemerintah pusat itulah yang harus dilaksanakan pemerintah daerah.

 

“Penanganan stunting, mengentaskan kemiskinan ekstrim dan menjaga inflasi serta pemilu,” tambahnya.

 

Berharap mudah-mudahan dengan kita melaksanakan rakor bersama ini, pekerjaan kita lebih mudah sesuai dengan harapan. rel

Bagikan:

Iklan