Categories: KALTENG

2000 Orang Peserta Lulus PPPK Serbu BLUD RSUD Kapuas Terkait Medical Check Up (MCU)

KUALA KAPUAS, infobanua.co.id – Berdasarkan Surat dari Kepala BKPSDM Kabupaten Kapuas,No. 800.1.2.1/153/P3I/ BKPSDM/2023 tentang Pemeriksaan Kesehatan PPPK Formasi Tahun 2023. Adapun pelaksanaan kegiatan pemeriksaan kesehatan tersebut,dengan mengambil tempat tepatnya di Gedung BLUD RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas.Jalan Tambun Bungai No.16 semenjak tanggal (28/12/2023) hingga (14/01/2024) mendatang.

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kapuas,Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng).Telah mengumumkan kelulusan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Kapuas.Berjumlah sekitar kurang lebih 2000 orang itu,yang mana RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas selaku fasillitas kesehatan tingkat lanjut.Telah ditunjuk untuk memberikan pemeriksaan kesehatan lengkap bagi seluruh peserta tersebut,yang sebagian besar terdiri dari kualifikasi tenaga fungsional guru, kesehatan serta sebagian tenaga teknis.Demikian Ungkap Direktur Rsud Kapuas,Sabtu 6 Januari 2024.

Dirut Rsud Kapuas,Agus Waluyo melalui Kasubbag. Rekam Medik dan Pelaporan, Nurdiana, S.Kep, menjelaskan antara lain jenis pemeriksaan Medical Check Up (MCU) yang harus dijalani oleh Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) terdiri dari komponen Pemeriksaan Fisik Lengkap melalui Cek laboratorium lengkap, Pemeriksaan Narkoba, dan Pemeriksaan Rohani (MMPI).

Mengingat waktu untuk menjalani Medical Check Up memerlukan waktu minimal 2 (dua) hari per orang guna mendapatkan hasil lengkap pemeriksaan secara keseluruhan, hal ini menimbulkan antusias dan kepadatan peserta PPPK yang mengantri mendapatkan layanan medical check up atau pemeriksaan kesehatan lengkap karena surat hasil pemeriksaan kesehatan nantinya akan digunakan sebagai syarat kelengkapan pemberkasan.

RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas sudah mempersiapkan panitia MCU yang membagi tugas dan kewenangannya untuk memudahkan para peserta pemeriksaan Medical Check Up (MCU). Bahkan para panitia rela bekerja lembur tanpa libur dihari Minggu maupun tanggal merah pada tanggal 1 Januari 2024 guna membantu pelayanan kesehatan bagi peserta,” tutur Nurdiana.

Dirinya pun mengucapkan selamat bagi para peserta yang telah menerima pengumuman kelulusan PPPK, dan diharapkan dalam menjalani pemeriksaan Medical Check Up (MCU) agar dijaga stamina kesehatannya. “Karena MCU ini memerlukan beberapa tahapan-tahapan yang harus dilalui, sehingga dibutuhkan kondisi fisik dan mental yang prima guna didapatkan hasil pemeriksaan kesehatan yang terbaik,”Tutup Nurdiana Kasubbag. Rekam Medik dan Pelaporan Blud Rsud Kapuas.

Pantauan Media ini,terlihat secara kasat mata para peserta lulus PPPK tersebut,sangat antusias selama mengikuti proses pemeriksaan kesehatan yang sedang berlangsung.Tanpa adanya mengenal lelah sembari menunggu antrian tiba untuk Medical Check Up (MCU).(Angga)

infobanua

Recent Posts

Kabupaten Banjar Raih Penghargaan Wahana Tata Nugraha 2024, Bukti Kesuksesan Penataan Transportasi

Jakarta, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Banjar berhasil meraih penghargaan tingkat nasional berupa Wahana Tata Nugraha…

7 jam ago

Lima Presidium KAI Kalsel Resmi Dilantik, Siap Angkat Kembali Marwah Organisasi

Banjarmasin, infobanua.co.id – Setelah melalui proses panjang dan intensif, Konferensi Daerah Luar Biasa Kongres Advokat…

7 jam ago

Wali Kota Banjarbaru Raih Tiga Penghargaan Nasional dalam Sepekan, Terbaru Wahana Tata Nugraha 2024

BANJARBARU, infobanua.co.id – Dalam kurun waktu tiga hari berturut-turut, Wali Kota Banjarbaru, Muhammad Aditya Mufti…

8 jam ago

Bapaslon Mudyat-WIN Silatuhrami di Desa Giriumukti

PENAJAM, Infobanuo.co.id - Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Penajam Paser Utara…

11 jam ago

Sekda Nunukan Resmi Buka Kegiatan Advokasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender (PUG)

NUNUKAN, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Nunukan kembali menunjukkan komitmen seriusnya dalam mempercepat pengarusutamaan gender. Senin…

12 jam ago

DPRD Kotim Dukung Pasar Murah di Gelar Rutin

Sampit, infobanua.co.id – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur sementara, Rinie mendukung penuh jika Pemerintah Kabupaten…

13 jam ago