PENAJAM, infobanua.co.id – Ketua DPRD PPU Syahruddin M Noor, angkat bicara soal Pembenahan Jalan Usaha Tani saat diwawancarai di rapat paripurna DPRD pada Senin, (11/03/2024).
Ia menuturkan bahwa sudah memberikan akses kepada Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD), untuk membenahi jalan yang rusak tersebut.
” Semoga dengan 2024 ini, bisa kami selesaikan karena kami juga sudah memberikan kursi kepada UPTD untuk memperbaiki, karena Jalan Usaha Tani kami berikan ruang sebesar-besarnya kepada UPTD untuk membenahi jalan tersebut, ” tutur Syahruddin saat di wawancarai.
Syahrudin M Noor menyampaikan, akan membiayai Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), untuk menangani jalan sentral produksi tani yang maaih mengalami kendala.
” Kami juga akan membiayai PUPR, untuk segera menangani jalan sentral produksinya yang bermasalah, agar lancar produksi pangan kita, ” ucap Syahruddin.
Dalam wawancaranya, Politisi Partai Demokrat itu menjelaskan, dana yang di berikan kepada UPTD, untuk perbaikan infrastruktur dua Kecamatan tersebut hingga ratusan miliar rupiah.
Syahruddin juga meminta kepada awak media untuk memantau perkembangan perbaikan jalan tersebut untuk melaporkan setiap tahapannya.
” Tugas DPRD ini kan mengawasi, jadi kita awasi semuanya, kami juga minta teman wartawan untuk melihat perkembangannya dilapangan,” tandasnya. adv
Reporter : Ihsan Fauzan
Editor : Syahid Rahman
Uploader : Ibrahim
Palangka Raya, infobanua.co.id – Dalam rangka menyambut Hari Bakti Pekerjaan Umum (PU) ke-79, Balai Wilayah…
Kotabaru, infobanua.co.id – Wakapolres Kotabaru, Kompol Agus Rusdi Sukandar, SH., S.I.K., M.H., meresmikan Asrama Polsek…
Blitar, infobanua.co.id - Untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat sekaligus meningkatkan solidaritas antar Instansi, maka Polres…
Boven Digoel, infobanua.co.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Boven Digoel menggelar doa bersama dan…
Muara Samu, infobanua.co.id – Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Paser menggelar peringatan Hari Guru…
Karawang, infobanua.co.id - Karawang merupakan salah satu kota memiliki tingkat perekonomian yang sangat dinamis sehingga…