Categories: KOTABARU

TP PKK Bekerjasama Dinkes Kotabaru Gelar Penilaian Lomba Posyandu Tingkat Provinsi Kalsel

KOTABARU, infobanua.co.id – Tim Penggerak PKK bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Kotabaru menggelar penilaian lomba posyandu tingkat provinsi Kalimantan Selatan dan lomba kader berprestasi,yang berlangsung di Posyandu Melati Desa Batuah kotabaru,Rabu (08/05/2024).

Kegiatan penilaian ini dihadiri Sekretaris Daerah kotabaru,SKPD yang tergabung dalam tim pokjanal posyandu kotabaru,Anggota DPRD, perwakilan CSR, Kepala bidang kesehatan masyarakat Dinkes provinsi Kalsel, Tim Penggerak PKK provinsi kalsel, Tim Pokjanal posyandu provinsi kalsel dan Tim Pokjanal posyandu kecamatan pulau laut sigam dan desa Batuah.

Sekretaris Daerah Kotabaru H.Said Akhmad,MM mengatakan peran pokjanal posyandu sangat penting untuk memfasilitasi pelaksanaan bebagai kegiatan kesehatan masyarakat di posyandu.salah satunya adalah melalui lomba posyandu,kader berprestasi dan desa ber PHBS.Dari kegiatan lomba ini diharapkan dapat meningkatkan motivasi,pengetahuan dan keterampilan para kader postandu diseluruh wilayah kerja kabupaten kotabaru.

Lomba ini rutin dilaksanakan setiap tahun dan selalu diikuti oleh seluruh 22 kecamatan yang ada dikabupaten kotabaru.penilaian melalui beberapa tahapan yaitu penilaian administrasi,presentasi 22 kecamatan melalui zoom meeting dan verifikasi lapangan untuk 6 besar kecamatan yang terpilih.

“Dari kegiatan ini juga berharap posyandu dapat berinovasi untuk mampu menarik minat masyarakat dalam pemanfaatan fasilitas kesehatan khususnya posyandu yang dimiliki kabupaten kotabaru sebanyak 294 posyandu yang tersebar diseluruh 202 desa”harap sekda.

Pelayanan kesehatan diposyandu kami terapkan integrasi layanan primer yaitu pelayanan untuk seluruh siklus hidup dari bayi,balita,remaja,ibu hamil dan menyusui hingga usia produktif dan lansia.

Sementara itu,Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinkes Provinsi Kalsel Nurul Adhani mengatakan posyandu mempunyai peran sebagai ujung tombak penggerakan pelayanan kesehatan masyarakat.Melalui posyandu dapat mengatasi permasalahan kesehatan didesa.

“Lomba ini sangat bagus digelar untuk meningkatkan pengetahuan para kader posyandu secara terpadu serta mengevaluasi pelaksanaan perkembangan posyandu”ucapnya

Dengan tujuan untuk mengetahui hasil capaian kinerja posyandu dan kompetensi kader,memberikan masukan dan saran bagi penyelenggaraan posyandu serta kinerja kader,jelasnya.(JL).

infobanua

Recent Posts

Bank Kalsel Berikan Bantuan Pendidikan untuk 25 Siswa Yayasan Al Futuwwah Kandangan

Kandangan, Infobanua.co.id – Dalam rangka mendukung peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), Bank Kalsel melalui…

7 menit ago

Korban Jatuh dari Kelotok di Aluh-Aluh Ditemukan Meninggal Dunia

Banjar, infobanua.co.id – M. Saidi (45), warga yang dilaporkan jatuh dari kelotok di Muara Sungai…

37 menit ago

Jelang Nataru, Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan Lakukan Sidak SPBU di Wilayah Kalimantan Selatan

Banjarmasin, infobanua.co.id - Dalam rangka memastikan kelancaran distribusi bahan bakar minyak (BBM) dan layanan prima…

2 jam ago

Diskominfo Kalsel Gelar Pelatihan CSCU untuk Tingkatkan Keamanan Siber

Banjarmasin, infobanua.co.id – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) menyelenggarakan pelatihan…

2 jam ago

Kapolres Nunukan: Pastikan Keamanan dan Kelancaran Pilkada Serentak 2024

Nunukan, infobanua.co.id – Kapolres Nunukan, AKBP Bonifasius Lumberwas, S.I.K., menyampaikan komitmen untuk menjaga keamanan dan…

4 jam ago

Kapolres Boven Digoel Pantau Langsung Distribusi Logistik Pilkada ke Distrik Ambatkwi

Boven Digoel, infobanua.co.id – Pada hari pertama pengiriman logistik Pilkada Serentak, Kapolres Boven Digoel memantau…

4 jam ago