infobanua.co.id
Beranda BANJAR Pemkab Banjar Gelar Sosialisasi dan Penandatanganan Komitmen Antikorupsi

Pemkab Banjar Gelar Sosialisasi dan Penandatanganan Komitmen Antikorupsi

Sosialisasi dan Penandatanganan Pakta Integritas dan Komitmen Antikorupsi, di Hotel Rodhita, Banjarbaru, Senin (3/6/2024) pagi.

Martapura, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Banjar melalui Inspektorat menggelar Sosialisasi dan Penandatanganan Pakta Integritas dan Komitmen Antikorupsi, di Hotel Rodhita, Banjarbaru, Senin (3/6/2024) pagi.

Wakil Bupati Banjar Habib Idrus Al-Habsyi mengatakan, pemerintah daerah menyusun langkah-langkah pencegahan korupsi yang salah satunya adalah melaksanakan sosialisasi antikorupsi dan penandatanganan pakta integritas serta komitmen antikorupsi bagi kepala daerah, wakil kepala daerah dan kepala perangkat daerah.

Selain itu lanjut Habib Idrus juga dilakukan sosialisasi Indeks Efektivitas Pengendalian Korupsi (IEPK) sebagai upaya untuk mengukur kemajuan pengelolaan risiko korupsi demi memperkuat strategi pengawasan atas masalah korupsi di pemerintah daerah.

Pemerintah Kabupaten Banjar melalui Inspektorat menggelar Sosialisasi dan Penandatanganan Pakta Integritas dan Komitmen Antikorupsi, di Hotel Rodhita, Banjarbaru, Senin (3/6/2024) pagi.

Wakil Bupati Banjar Habib Idrus Al-Habsyi mengatakan, pemerintah daerah menyusun langkah-langkah pencegahan korupsi yang salah satunya adalah melaksanakan sosialisasi antikorupsi dan penandatanganan pakta integritas serta komitmen antikorupsi bagi kepala daerah, wakil kepala daerah dan kepala perangkat daerah.

Selain itu lanjut Habib Idrus juga dilakukan sosialisasi Indeks Efektivitas Pengendalian Korupsi (IEPK) sebagai upaya untuk mengukur kemajuan pengelolaan risiko korupsi demi memperkuat strategi pengawasan atas masalah korupsi di pemerintah daerah.

“Penyelenggaraan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) dan MCP KPK bisa lebih optimal pada tahun ini serta SPI dan MCP KPK di Kabupaten Banjar berada di area waspada, dan berharap pada tahun ini bisa naik ke area terjaga atau zona biru, sehingga penyelenggaraan pelayanan publik bisa lebih baik lagi,” harap Riza Dauly.

Pada kesempatan ini juga dilakukan sosialisasi konsep dan indikator IEPK oleh Koordinator Pengawasan Bidang Investigasi Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Kalimantan Selatan Mohamad Riyanto.

Turut hadir Sekda Banjar HM Hilman, Asisten Administrasi Umum Rakhmat Dhany, para kepala SKPD dan Camat se-Kabupaten Banjar.

Fad/IB

Bagikan:

Iklan