infobanua.co.id
Beranda Daerah Bupati Pessel Salurkan Beasiswa PIP Untuk Siswa SD 23 Painan

Bupati Pessel Salurkan Beasiswa PIP Untuk Siswa SD 23 Painan

Penyerahan bantuan PIP pusat tersebut dilakukan langsung oleh Bupati Pessel, Rusma Yul Anwar, Rabu (19/6) di SDN 23 Painan Utara

Kabupaten Pesisir Selatan, infobanua.co.id – Untuk meringankan beban siswa yang berasal dari keluarga tidak mampu agar tetap bisa melangsungkan pendidikannya, sebanyak 23 siswa Sekolah Dasar Negeri (SDN) 23 Painan Utara, Kecamatan IV Jurai, Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) mendapatkan bantuan Program Indonesia Pintar (PIP).

Penyerahan bantuan PIP pusat tersebut dilakukan langsung oleh Bupati Pessel, Rusma Yul Anwar, Rabu (19/6) di SDN 23 Painan Utara tersebut, dengan didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Pessel, dengan diwakili Kepala Bidang (Kabid) Pendidikan Dasar, Lendra, dan Kepala SDN 23 Painan Utara, Murdianto.

Hadir dalam kesempatan itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Pessel, Yandes, Kabid SMP, Sudirman, para wali nagari, beserta orang tua siswa penerima PIP.

Bupati Pessel, Rusma Yul Anwar, saat menyerahkan bantuan itu menyampaikan selamat kepada para siswa yang mendapatkan bantuan program PIP yang diluncurkan oleh Presiden Jokowi sejak tahun 2014 tersebut.

Dijelaskannya bahwa program yang diluncurkan sejak tahun 2014 tersebut memang bertujuan untuk membantu peserta didik dalam memenuhi biaya pribadi sehingga dapat melanjutkan pendidikan hingga lulus

Saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pessel berfikir bagaimana nasib masa depan anak-anak kita terutama dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikannya. Sebab sama-sama kita sadari bahwa peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masa depan anak-anak kita itu hanya bisa dilakukan bila kualitas pendidikan bisa tercapai dengan baik di daerah ini,” katanya.

Dia juga mencontohkan negara Singapura yang tidak memiliki sumber daya alam (SDA) apapun, bahkan untuk kebutuhan minum saja harus dipasok atau disuplai dari negara Malaysia melalui jaringan pipa, tapi kesejahteraan masyarakatnya sangat bagus dan bisa dikatakan paling sejahtera di Asia.

“Hal itu bisa mereka capai karena negara itu memiliki Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas dan memiliki daya saing yang tinggi. Jadi untuk mengelola dan menguasai SDA yang ada ini perlu SDM yang handal. Itu semua hanya bisa tercapai melalui upaya peningkatan kualitas pendidikan yang saat ini terus dilakukan di daerah ini,” jelasnya.

Dia menambahkan bahwa dengan segala keterbatasan sumber daya, Pessel akan terus berupaya meningkatkan kualitas generasi muda masa datang.

“Makanya secara bertahap kekurangan sarana pendidikan itu akan diupayakan untuk melengkapinya. Termasuk juga dalam memanfaatkan program PIP yang dimiliki oleh Presiden Jokowi sejak tahun 2014 ini,” ungkapnya.

Dijelaskannya juga bahwa program PIP itu diyakininya tidak akan bisa menjangkau semua siswa di daerah itu. “Nah, bagi yang tidak mendapatkan bantuan PIP pusat tersebut, kita di daerah akan menjawabnya melalui PIP daerah yang dikenal dengan Program Pesisir Selatan Pintar (PPSP). Jadi bagi anak-anak yang tidak terjangkau oleh PIP, kita sentuh melalui PPSP,” ujarnya.

Kepada SDN 23 Painan Utara, Murdianto, dalam kesempatan itu menyampaikan terimakasih atas penyaluran bantuan PIP yang dilakukan oleh Bupati Pessel, Rusma Yul Anwar terhadap siswanya di sekolah itu.

“Ini saya sampaikan karena di tahap awal ini ada sebanyak 23 siswa yang mendapatkan bantuan PIP,” katanya. Dijelaskannya bahwa sebelumnya pihaknya mengajukan usulan sebanyak 98 orang dari total 513 orang siswa yang ada di sekolah ini.

“Karena dikabulkan sebanyak 23 orang, maka saya berharap kepada orang tua agar bisa menggunakan bantuan sebesar Rp 450 ribu per tahun ini untuk menunjang keberlangsungan pendidikan anaknya hingga tamat nanti,” ingat Murdianto.

Dia berharap ke depan ada penambahan kuota bantuan PIP di sekolahnya itu agar usulan yang disampaikan sebelumnya itu bisa terjawab secara bertahap.

“Walau demikian kami dari pihak sekolah menyampaikan ucapan terimakasih dan berharap kemajuan pendidikan di sekolah ini akan terus meningkat,” harapnya.

Kabid Pendidikan Dasar Dinas Dikbud Pessel, Lendra, menjelaskan bahwa saat ini jumlah penerima bantuan PIP untuk tingkat sekolah dasar di daerah itu ada sebanyak 42.000.

“Karena tidak semua anak yang berasal dari keluarga miskin bisa terjangkau melalui bantuan PIP ini, sehingga Pemkab Pessel juga meluncurkan bantuan PPSP. Melalui program ini sehingga jumlah anak SD yang tersentuh ada sebanyak 10.700 orang pula di tahun 2024 ini,” timpalnya.

IB

Bagikan:

Iklan