Categories: Tak Berkategori

KPU PPU Gelar simulasi untuk Perhitungan Ulang Surat Suara Besok

PENAJAM, Infobanua.co.id, – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) telah menggelar simulasi Penghitungan Ulang Surat Suara (PUSS) di aula KPU PPU. Selasa (25/06/2024).

Ketua KPU PPU, Ali Yamin Ishak, menyampaikan bahwa simulasi ini bertujuan untuk mengukur durasi yang diperlukan dalam menghitung surat suara DPR-RI di 2 Tempat Pemungutan Suara (TPS), TPS 26 Kelurahan Petung dan TPS 5 Kecamatan Waru.

“Supaya kita bisa mengestimasi besok itu kita bisa selesai, berapa jam memakan waktu untuk menghitung satu TPS dan kita juga bisa mensimulasikan kondisi keamanan ditempat yang akan kita pakai,” ucapnya.

Terlebih dari KPU PPU juga melibatkan pihak keamanan dari Polres PPU untuk melaksanakan PUSS besok.

“Alhamdulillah dari Polres sudah menyiapkan pasukan untuk pengamanan untuk besok kita berharap sama sama besok bisa berjalan dengan aman, kondusif dan juga lancar,” tuturnya.

lanjutnya, untuk petugas kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) pihaknya yang mengambil alih sesuai dengan ketentuan Mahkamah Konstitusi (MK).

“kami yang bertindak sebagai KPPS besok kalopun ada kekurangan nantinya itu akan dibantu oleh sekertariat dan kita berikan surat tugas khusus itu khusus mengaplaut diisi rekapnya,” kata Ali Yamin Ishak.

Untuk saksi pihanyak telah mengirimkan surat ke Partai Politik Peserta Pemilihan Umum (Parpol) untuk mengirimkan para saksi beserta surat mandatnya suapaya besok bisa mengikuti PUSS.

“kita sudah bersurat kepada seluruh parpol untuk mengirimkan saksi,” tandasnya. (is)

Reporter : Ipan Saputra
Editor : Syahid Rahman

infobanua

Recent Posts

Pos Pengawasan Kelautan di Nunukan Ambruk, Pemprov Kaltara Dituding Lalai

Nunukan, infobanua.co.id - Bangunan Pos Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan di Nunukan, milik Dinas…

3 jam ago

DPRD Kalsel Umumkan Pengusulan Pemberhentian Gubernur Sahbirin Noor dan Pengangkatan Wakil Gubernur

Banjarmasin, infobanua.co.id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) resmi mengumumkan usulan…

9 jam ago

Program Prioritas Kementerian Koperasi jadi Trending Topic

Jakarta, infobanua.co.id - PROGRAM prioritas Kementerian Koperasi yang dijabarkan oelh Menteri koperasi Budi Arie Setiadi…

10 jam ago

Setyo Budiyanto Terpilih jadi Ketua KPK Periode 2024-2029

Jakarta, infobanua.co.id - KOMISI III DPR RI menetepkan Komjen Setyo Budiyanto sebagai Ketua Komisi Pemberantasan…

10 jam ago

Telkomsel Pastikan Kesiapan Infrastruktur Telekomunikasi untuk Pilkada 2024 di Area Pamasuka

infobanua.co.id – Dalam rangka mendukung kelancaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Telkomsel Area Papua, Maluku,…

10 jam ago

Turun ke Pesisir Selatan, Andre Rosiade Pastikan Program Pusat Akan Mengalir Jika RA-NASTA Menang

Pesisir Selatan, infobanua.co.id - Turun lansuang serta menyempatkan diri bertemu dengan masyarakat di Pesisir Selatan,…

11 jam ago