BANJARBARU, infobanua.co.id – Wali Kota Banjarbaru, H. Aditya Mufti Ariffin, secara resmi membuka ajang lomba anak dalam rangka perayaan Festival Hari Anak Kota Banjarbaru Tahun 2024 yang mengusung tema “Petualangan Edukatif dan Talenta Anak (PETA) Banjarbaru”. Acara ini berlangsung meriah di Mess L Banjarbaru, Selasa pagi, (25/06/2024).
Beragam kegiatan menarik dan lomba telah disiapkan untuk memeriahkan festival ini, antara lain lomba menggambar, lomba mewarnai, kontes foto, dan fashion show.
Wali Kota Aditya Mufti Ariffin menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Banjarbaru akan terus mendukung hak dan fasilitas bagi anak agar menuju Banjarbaru sebagai kota yang layak anak.
“Pemerintah Kota Banjarbaru terus berkomitmen menjamin hak-hak anak, hal ini sebagai perwujudan dari kota layak anak,” ujar Wali Kota Aditya Mufti Ariffin.
Aditya juga menjelaskan bahwa Pemerintah Kota Banjarbaru terus berupaya menekan masalah dan mencarikan solusi terkait pemenuhan hak anak.
Ia berharap bahwa ke depannya generasi muda di Banjarbaru dapat membawa kota idaman menjadi kota masa depan yang layak bagi anak.
“Hari ini kita coba menekan segala permasalahan terkait anak, kita carikan solusinya, kita buatkan perencananya. Mudah-mudahan generasi muda kita nantinya dapat mewujudkan Kota Banjarbaru yang layak masa depan,” harapnya.
Acara pembukaan ini diakhiri dengan pelepasan balon oleh Wali Kota Banjarbaru bersama para anak-anak sebagai simbol dimulainya rangkaian kegiatan festival.
Yus/IB