Categories: KALTIM

18 Wartawan Berbagai Media Mengikuti UKW PWI Angkatan ke-35 di Samarinda Dinyatakan Kompeten

SAMARINDA, infobanua.co.id – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kaltim kerja sama Dinas Komonikasi dan Informasi Kota Samarinda menyelanggarakan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) di Cafe Bagios, Jalan KH Abdurrasyid Samarinda, pada Rabu dan Kamis, 26 – 27 Juni, 2024.

Di akhir penutupan UKW, Wiwid Mahendra selaku penguji UKW mengatakan, setelah dilakukan UKW selama dua hari, terdaftar sebanyak 18 Wartawan dari berbagai Media di Kaltim yang terdiri dari Jenjang Madya 6 orang dan 12 orang di Jenjang Muda dinyatakan kompeten dan lulus UKW.

Ketua PWI Kaltim Abdulrahman Amin berpesan, dalam proses UKW yang perlu ditekankan bukan hanya kemampuan intelektual menjalankan profesi jurnalis namun diharap, dapat menerapkan Kode Etik Jurnalis (KEJ) serta etika profesi dalam praktik di lapangan.

Lanjut Abdulrahman Amin bahwa 18 Wartawan yang kompeten atas hasil yang dicapai di UKW tersebut. “Semuanya dinyatakan kompeten. Pada dasarnya, uji kompetensi ini adalah pintu gerbang untuk teman-teman yang dinyatakan profesional,“ ujar Rahman, sapaan akrab Abdurrahman Amin.

Kepala Bidang Sarana Komunikasi dan Desiminasi Komunikasi, Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kota Samarinda, Syamsul Anwar mengatakan UKW ini akan terus digelar dengan berkolaborasi bersama lembaga uji kompetensi yang ditunjuk Dewan Pers untuk mengadakan UKW.

“Tujuannya supaya dapat melahirkan Wartawan yang kompeten, tersertifikasi, sehingganya sinergritas antar Pemerintah dan pihak terkait lainnya dapat terbagun kualitas yang baik,” harapnya. (Slf)

(Slf)

infobanua

Recent Posts

Bupati Lepas Ratusan Atlet Popnas Kotim

Sampit, infobanua.co.id - Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor melepas ratusan pelajar yang akan mengikuti seleksi…

6 jam ago

Syahradi Bersyukur Pemerintah Hadir Bagi Keluarganya Melalui Program JKN

Banjarmasin, infobanua.co.id - Manfaat dari program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) telah banyak dirasakan oleh masyarakat,…

7 jam ago

Persiapan Kunjungan Gubernur Kalsel ke Kabupaten HSS dalam Agenda “Turdes Menembus Batas ke-10”

Kandangan, infobanua.co.id - Menjelang kunjungan Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) H. Sahbirin Noor dan Ketua TP…

8 jam ago

Pemko Banjarmasin Gelar Sosialisasi Program Kawal Incubator 2024

BANJARMASIN, infobanua.co.id - Pemerintah Kota Banjarmasin melalui Dinas Koperasi, Usaha Mikro, dan Tenaga Kerja (Diskopumker)…

8 jam ago

Dialog Hangat Walikota Banjarbaru dengan Warga Kelurahan Bangkal

BANJARBARU, infobanua.co.id – Walikota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin, menggelar dialog yang penuh antusiasme dengan warga…

9 jam ago

Jamaah Haji Dumai Tahun 2024 Tiba, GM Pelindo l Jonathan Ginting Sambut Rombongan

Dumai, infobanua.co.id - Terminal Penumpang PT. Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Kota Dumai beralamat di Jalan Datuk…

10 jam ago